Tahan Imbang Barcelona U-18, Pelatih Indonesia All Star U-20 Merasa Bangga

jpnn.com, JAKARTA - Pelatih Indonesia All Star U-20 Ilham Romadhona senang pemainnya bisa menahan imbang 0-0 Barcelona U-18 dalam ajang International Youth Championship 2021, Rabu (13/4) malam. Dia menilai Barcelona U-18 merupakan tim yang kuat.
"Pemain menyelesaikan tugasnya dengan baik. Saya berterima kasih kepada pemain," kata dia.
Ilham menambahkan tempo serangan Barcelona memang cukup tinggi. Karena itu, fisik dan konsentrasi pemain-pemainnya benar-benar terkuras menghadapi tim raksasa Eropa tersebut.
"Barcelona terus menyerang kami dengan cukup rapi. Begitu dengan penyerangan kami, beberapa kali ada peluang. Hal yang sama juga berlaku bagi Barcelona," tegas dia.
Menurut Ilham, banyak pemainnya yang menunjukkan potensi bagus dan layak dipanggil masuk ke Timnas Indonesia.
Oleh karena itu, dia berharap dalam sisa laga ke depan, performa pemain-pemainnya makin baik dan bisa menunjukkan perkembangan.
"Ke depannya, kami juga tidak akan kendur untuk memberikan yang terbaik. Semoga para pemain ini bisa berkembang dan dipanggil ke timnas Indonesia jika terus konsisten tampil seperti ini," tandas ilham. (dkk/jpnn)
Pelatih Indonesia All Star U-20 bangga luar biasa karena pemainnya bisa menahan imbang Barcelona U-18
Redaktur : M. Rasyid Ridha
Reporter : Muhammad Amjad
- Port FC Umumkan Asnawi Mangkualam Gabung ASEAN All Star
- Erick Thohir akan Mempercepat Perekrutan Direktur Teknik PSSI
- Begini Persiapan Timnas Indonesia Menjelang Lawan Korea Utara di Piala Asia U-17 2025
- Piala Asia U-17 2025: Kelebihan Timnas Indonesia di Mata Korea Utara
- Timnas Indonesia Dipastikan Hadapi Korea Utara di Perempat Final Piala Asia U-17
- Hasil Babak Grup Piala Asia U-17 2025: Indonesia dan Uzbekistan Digdaya, Australia Apes