Tahanan Kabur, Kapolda Metro Geram Banget
jpnn.com, JAKARTA - Kapolda Metro Jaya Irjen Idham Azis meminta tahanan yang kabur dari Polres Metro Jakarta Timur segera ditangkap.
Menurut dia, insiden kaburnya tahanan ini bisa disebabkan lemahnya pengawasan anak buahnya terhadap tahanan.
Untuk itu, dia berjanji akan memberikan sanksi kalau benar terjadi kelalaian dalam penjagaan tahanan.
Bahkan, kini tim Propam telah melakukan penyelidikan internal terkait insiden ini.
“Pasti, anggota yang lalai akan ditindak," tegas Idham, Sabtu (23/6).
Dia juga sudah memberikan atensi khusus kepada Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Yoyon Toni Suryaputra untuk segera menangkap tahanan tersebut.
Diketahui, dua tahanan kasus tindak pidana narkoba berhasil melarikan diri dari balik jeruji besi Polres Metro Jakarta Timur setelah membobol tembok penjara dengan menggunakan palu.
Adapun dua tahanan yang lolos dari pengawasan petugas itu adalah Jenal Mutakin alias Jejen dan Ari Kusumah.
dua tahanan kabur dari tahanan Polres Metro Jakarta Timur setelah membobol tembok penjara dengan palu.
- Ketua Parpol di Bekasi Dilaporkan ke Polda Metro Jaya, Ketua Forkim Tegas Bilang Begini
- Polda Metro Jaya Pastikan Kasus Firli Bahuri Terus Berlanjut
- Apa Kabar Kasus Firli Bahuri di Polda Metro Jaya?
- Polda Metro Jaya Buru Tersangka Penggelapan Haksono Santoso
- Ajak IM Bisnis Berlian & Janjikan Untung Rp 21,3 Miliar, Reza Artamevia Dilaporkan ke Polisi
- Laga Indonesia Vs Jepang Malam Ini, Polisi Lakukan Rekayasa Lalin, Simak Nih!