Tahniah & Testimoni Megawati untuk Anwar Ibrahim PM Baru Malaysia
jpnn.com, JAKARTA - Presiden Kelima RI Megawati Soekarnoputri menyampaikan ucapan selamat untuk Anwar Ibrahim yang baru saja terpilih menjadi Perdana Menteri (PM) Malaysia.
Ketua umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) itu menyebut jabatan baru bagi Anwar tersebut merupakan buah penantian dan perjuangan selama 24 tahun.
"Ibu Megawati Soekarnoputri menyampaikan ucapan selamat kepada Datuk Anwar Ibrahim yang akhirnya diangkat menjadi perdana menteri setelah proses perjuangan panjang dan penuh keyakinan hingga akhirnya mendapatkan dukungan dari rakyat,” kata Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, Kamis (24/11).
Peraih gelar doktor ilmu geopolitik dari Universitas Pertahanan (Unhan) itu menjelaskan pertemuan terakhir kali antara Megawati dengan Anwar Ibrahim terjadi pada 29 Oktober 2018 di Padang, Sumatera Barat.
Saat itu, Anwar yang dikenal sebagai tokoh utama Pakatan Harapan menerima gelar doktor kehormatan honoris causa dari Universitas Negeri Padang (UNP).
Megawati dalam testimoninya di depan Rapat Senat Terbuka UNP menyatakan dirinya dan Anwar sama-sama menapaki jalan politik yang terjal dan berliku.
Megawati, kata Hasto, berpegang teguh pada prinsip Satyam-Eva Jayate. "Artinya, pada akhirnya kebenaran akan menang," tuturnya.
Megawati juga mengharapkan Anwar sebagai PM baru Malaysia akan membawa kemajuan dan stabilitas politik di negeri jiran tersebut.
Megawati Soekarnoputri menyebut menyebut jabatan perdana menteri bagi Anwar Ibrahim merupakan buah penantian dan perjuangan selama 24 tahun.
- Puti Guntur Desak Pemerintah Tuntaskan NSPK Perlindungan Penghayat Kepercayaan
- Saat Hasto Kegirangan dalam Acara Sawung Jabo di Klaten, Lihat
- Legislator PDIP Dapil Sumut Kompak Bergerak Menangkan Edy-Hasan
- Minta Presiden Prabowo Buktikan Komitmen Netralitas Jajaran di Pilkada 2024
- Ribuan Warga Klaten Berdoa Bersama untuk Kemenangan Andika-Hendy di Pilkada Jateng
- Hasto PDIP: Aksi Intimidasi Pas Pilkada Tak Sejalan dengan Kebijakan Prabowo