Tahun Baru, Mitra Kukar Gelar Doa dan Makan Malam Bersama
jpnn.com - TENGGARONG- Skuat Mitra Kukar tak hanya menyiapkan tim secara teknis dan latihan serius menghadapi laga semifinal Pial Jenderal Sudirman, 9 Januari mendatang. Mereka juga melakukan doa bersama demi kesuksesan tim.
Namun, doa bersama itu tak dilakukan dengan polosan. Manajemen membungkusnya dengan acara makan malam bersama di hari tahun baru, atau Jumat (1/1) malam nanti.
"Kami menunggu kabar lagi dari manajemen. Agenda seperti ini bagus, mental pemain semakin siap, bagus juga untuk meningkatkan kebersamaan," kata pelatih Mitra Kukar Jafri Sastra, kepada Kaltim Post (grup JPNN).
Dia tak mempermasalahkan meskipun pada sore harinya tim tetap berlatih dan kemudian pemain tak berisitirahat pada malam harinya karena acara makan malam dan doa bersama.
"Ini akan menjadi hiburan sendiri meski pemain tak libur di tahun baru," tandasnya. (abe/is/dkk/jpnn)
TENGGARONG- Skuat Mitra Kukar tak hanya menyiapkan tim secara teknis dan latihan serius menghadapi laga semifinal Pial Jenderal Sudirman, 9 Januari
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Klasemen Liga 1 Setelah Dewa United Vs Bali United Hanya Diwarnai Satu Gol
- 99 Virtual Race dan Ayobantu Berkolaborasi, Lomba Lari dan Donasi Makin Fleksibel
- Pertamina Eco RunFest 2024 Siap Digelar Besok, Lokasi Start di Pintu Tenggara GBK
- Nomor 1 Dunia Keok, Jojo Tembus Final China Masters 2024 & BWF World Tour Finals
- Terungkap, Inilah Kunci Kemenangan Persebaya dari Persija
- Jadwal Semifinal China Masters 2024: Sabar/Reza Ukir Rekor