Tahun Depan, Jabatan Fungsional Umum PNS Tak Berlaku
jpnn.com - JPNN.com--Mulai Januari 2017 jabatan fungsional umum aparatur sipil negara (ASN) tidak berlaku lagi.
Selain itu pengadaan sampai pemberhentian PNS harus disetarakan dan menggunakan nomenklatur jabatan pelaksana.
Hal ini sesuai amanat Peraturan MenPAN-RB Nomor 25 Tahun 2016 tentang Nomenklatur Jabatan Pelaksana Bagi PNS di Lingkungan Instansi Pemerintah.
"Seluruh instansi pemerintah pusat maupun daerah harus fokus kepada jabatan pelaksana sehingga tidak ada lagi jabatan lain. Selama ini kita menggunakan jabatan fungsional umum, dan sesuai dengan UU ASN itu sudah tidak berlaku lagi. Jadi kita sudah menggunakan nomenklatur jabatan sesuai dengan PermenPAN-RB Nomor 25," terang Kepala Bidang Perencanaan SDM Aparatur KemenPAN-RB Syamsul Rizal di Jakarta, Kamis (29/12).
Dalam pasal terakhir PermenPAN-RB 25 itu disebutkan ada penyetaraan nomenklatur jabatan.
Semua nomenklatur jabatan fungsional umum yang sudah ada sebelum Peraturan Menteri ini berlaku, harus dibaca dan diartikan nomenklatur Jabatan Pelaksana.
Untuk itu, pemerintah daerah diminta segera mengukuhkan setiap PNS dalam jabatan instansi pelaksana.
Meski tidak ada jangka waktu terkait pelaksanaan pengalihan jabatan tersebut, namun secepatnya harus segera dilaksanakan.
JPNN.com--Mulai Januari 2017 jabatan fungsional umum aparatur sipil negara (ASN) tidak berlaku lagi.
- Saat Aktif jadi PNS Setor Uang per Bulan ke Korpri, Begitu Pensiun Susah Cairnya
- PPPK Jangan Khawatir dengan Masa Depannya, yang Bilang Pejabat Penting
- Dana Sertifikasi Guru PNS dan PPPK Cair, Alhamdulillah
- Terbitkan SE, Pemkab Natuna Pastikan tidak Mengangkat Tenaga Non-ASN Lagi
- 5 Berita Terpopuler: Penyataan Terbaru Mendikdasmen, Guru Honorer Bakal Diangkat jadi PNS
- Hore, 2025 Guru Honorer Bakal Diangkat jadi PNS