Tahun Depan SNMPTN Digratiskan
Selasa, 11 Desember 2012 – 00:46 WIB

Tahun Depan SNMPTN Digratiskan
JAKARTA - Kabar gembira bagi calon mahasiswa baru tahun ajaran baru 2013. Pasalnya, pemerintah menggratiskan biaya pelaksanaan seleksi nasional masuk perguruan tinggi negeri (SNMPTN) dari jalur undangan.
Hal ini dikemukakan oleh Ketua umum Panitia pelaksana SNMPTN 2013, Prof Akhmaloka, dalam konferensi pers bersama Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Prof Mohammad Nuh, dan Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (Dikti) Prof Djoko Santoso, di Kemdikbud, Senin (10/12) malam. "Biaya pelaksanaan SNMPTN 2013 ditanggung oleh pemerintah, sehingga peserta tidak dipungut biaya pendaftaran," kata Akhmaloka.
Baca Juga:
Rektor ITB itu menyebutkan, sejalan dengan program Bidikmisi maka peserta dari keluarga yang urang mampu secara ekonomi namun mempunyai prestasi akademik tinggi tetap dapat mengikuti SNMPTN. Jika kelak diterima di PTN, calon mahasiswa itu juga akan mendapatkan beasiswa selama masa studi normal.
Selain itu Akhmaloka juga mengungkapkan, mulai tahun depan pihak sekolah diwajibkan mengirim data prestasi siswa ke Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS). Nantinya, quota siswa jalur undangan berdasarkan akreditasi SMU juga tak diberlakukan lagi.
JAKARTA - Kabar gembira bagi calon mahasiswa baru tahun ajaran baru 2013. Pasalnya, pemerintah menggratiskan biaya pelaksanaan seleksi nasional masuk
BERITA TERKAIT
- 28 PTN Top Siapkan 17.909 Kursi Jalur SMMPTN-Barat 2025
- Ini Tujuan Bea Cukai Kenalkan Peran dan Fungsinya Kepada Murid TK hingga SMK
- ELSA Bangun Kolaborasi Dunia Industri dan Akademik, Gelar Campus Visit ke Jogja
- Mendikdasmen Ungkap Pesan Penting Prabowo soal Kualitas Pendidikan Dasar
- Universitas Terbuka Luluskan 29 PMI di Korea Selatan
- Wamen Fauzan: Era Kolaborasi, Kampus Harus Bersinergi dengan Pemda