Tahun Depan, Tiga Budaya Indonesia Diakui Dunia
Jumat, 05 Februari 2010 – 14:16 WIB
Tahun Depan, Tiga Budaya Indonesia Diakui Dunia
JAKARTA - Indonesia berupaya agar mata budaya yang ada dapat diakui dunia. Pemerintah mengupayakan tahun depan tiga mata budaya dapat terdaftar di UNESCO. "September ini, angklung kita harapkan masuk dalam Daftar Warisan Dunia. Setelah itu, Februari tahun depan, kita mengajukan tari Saman dari Aceh," tambahnya.
"Saat ini, kita mengupayakan tiap tahun (ada) satu mata budaya yang masuk dalam Daftar Warisan Dunia dan Daftar Representasi Warisan Budaya Tak-Benda dan Kemanusiaan," kata Menko Kesra Agung Laksono, saat membuka acara serah terima sertifikat UNESCO terhadap warisan budaya Indonesia, yakni wayang, keris, batik dan 'Best Practice' Diklat Warisan Batik Indonesia, Jumat (5/2).
Dengan demikian, lanjut Agung, selalu ada aksi untuk melestarikan kebudayaan Indonesia, agar tidak punah atau diakui oleh pihak lain. Agung menargetkan, tahun depan tiga mata budaya Idonesia dapat terdaftar dan mendapat sertifikat UNESCO yang sama. Walaupun dia menyadari, proses pengajuan agar sebuah mata budaya masuk dalam Daftar Warisan Dunia itu membutuhkan waktu yang lama.
Baca Juga:
JAKARTA - Indonesia berupaya agar mata budaya yang ada dapat diakui dunia. Pemerintah mengupayakan tahun depan tiga mata budaya dapat terdaftar di
BERITA TERKAIT
- Guru Vokalis Band Sukatani Dipecat, P2G Marah Besar
- Peduli Kesehatan Mental Pelaut, PIS Gandeng Federasi Internasional
- Lari jadi Tren di Masyarakat, Waka MPR: Harus Didukung Upaya Wujudkan Udara Bersih
- Pemprov Jateng Berkomitmen Berikan Tali Asih Bagi Anak-anak Penghafal Al-Qur'an 30 Juz
- Honorarium Honorer di Bawah Rp 500 Ribu, Gaji PPPK Paruh Waktu Piro?
- Nakhodai IKA PMII, Fathan Subchi Siap Wujudkan Indonesia Emas 2045