Tahun Depan, TKB CPNS Juga Pakai CAT

jpnn.com - JAKARTA--Para pelamar CPNS yang akan mengikuti seleksi tahun depan, sejak sekarang sudah bisa menyiapkan diri. Pasalnya, tahun depan seleksinya serba computer assisted test (CAT), baik tes kompetensi dasar (TKD) maupun tes kompetensi bidang (TKB).
"Kalau TKD sudah lazim pakai CAT. Nah untuk TKB, tahun depan akan dimulai dengan sistem CAT," kata Deputi SDM Aparatur Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) Setiawan Wangsaatmaja kepada JPNN, Senin (20/7).
Penggunaan CAT dalam seleksi TKB, menurut Setiawan, karena banyaknya kejadian manipulasi hasil kelulusan oleh daerah.
Seorang peserta yang nilai TKD-nya tinggi bisa tidak lulus karena TKB-nya rendah. Padahal, standar pengukuran nilai TKB tidak jelas karena diatur masing-masing daerah.
"Tahun depan standar penilaiannya jelas semua. Peserta bisa melihat hasil TKD dan TKB-nya secara transparan," ucapnya.
Hanya saja, lanjut Setiawan, tidak semua instansi bisa melaksanakan TKB. Pemerintah akan membuat aturan, jabatan mana saja yang harus di-TKB-kan. (esy/jpnn)
JAKARTA--Para pelamar CPNS yang akan mengikuti seleksi tahun depan, sejak sekarang sudah bisa menyiapkan diri. Pasalnya, tahun depan seleksinya serba
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- BPKH Distribusikan 152,4 Juta SAR untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
- Perkumpulan Lyceum Kristen Menangkan Gugatan Sengketa Lahan SMAN 1 Bandung, Siswa Terancam Direlokasi
- 6 Fakta Kasus Pelecehan Seksual Dokter Kandungan di Garut, Nomor Terakhir Bikin Geregetan
- Punya Segudang Penghargaan, Ririek Adriansyah Calon Kuat Dirut Telkom
- JATMA Aswaja Tegaskan Komitmen Bangun Ekonomi Umat dan Cinta Tanah Air
- 10 Ribu Ijazah Siswa di Semarang Ditahan Pihak Sekolah, Wali Kota Agustina Tegas Bilang Begini