Taige Nexy+ 180i Siap Menantang Yamaha Nmax dan Honda PCX

Fitur lainnya, motor ini memiliki kompartemen penyimpanan besar di bawah jok yang dapat menampung dua helm full-face, dua port pengisian daya USB, dan pengisi bahan bakar eksternal.
Sistem remnya berupa cakram tunggal di depan maupun belakang.
Bagian depan berukuran 260 mm dengan kaliper rem 4 port, sedangkan bagian belakang berukuran 220 mm dengan kaliper rem satu port, dan dilengkapi dengan sistem ABS dual-channel.
Velg motor tersebut memiliki ukuran yang berbeda. Bagian depan memiliki velg berukuran 14 inci dengan ban 110/70-14, sedangkan bagian belakang berukuran 13 inci dengan ban 130/70-13.
Motor matik itu diklaim memiliki bobot sebesar 136 kilogram.
Taige Nexy+ 180i dibekali mesin berkapasitas 174 cc satu silinder, 4-tak, SOHC, 4 katup berpendingin cair yang menawarkan tenaga 18,2 dk pada 8.000 rpm dan torsi puncak 17,2 Nm pada 6.500 rpm.
Sebagai perbandingan, PCX 160 punya tenaga 15,8 dk dan torsi 14,7 Nm. Sementara Nmax 155 dibekali tenaga 15,1 dk dan torsi 14,2 Nm.
Selain dijual di China, Taige Nexy+ 180i juga akan dipasarkan di Malaysia.
Motor matik Taige Nexy+ 180i digadang-gadang sebagai pesaing bagi Honda Honda PCX dan Yamaha Nmax karena menawarkan spesifikasi mumpuni dan fitur canggih.
- Mengaku dari Leasing, 6 Orang Penipu Bawa Kabur Motor Seorang Pria
- Keren, Yamaha Aerox Garapan Tim SMK Ini Naik Podium di Sirkuit Mandalika
- Honda PCX Terbaru Bawa Sejumlah Ubahan, Simak Nih
- Rahasia Mengoptimalkan Teknologi YECVT di Yamaha Nmax Turbo
- Harga Motor Bekas Yamaha XMAX Makin Menarik, Berapa Kisarannya? Cek di Sini
- Honda Dream Cup Pekanbaru Digelar, Ratusan Pembalap Siap Adu Ketangkasan