Taiwan Vs Indonesia, Shin Tae Yong: Skuad Garuda Siap Tempur!
jpnn.com, JAKARTA - Kondisi pemain Timnas Indonesia jelang laga leg kedua play-off Kualifikasi Piala Asia 2023 lawan Taiwan cukup bagus.
Pemain yang sebelumnya sempat cedera di leg pertama, menurut pelatih Shin Tae Yong saat ini kondisinya makin baik.
Laga ini bakal digelar di tempat yang sama dengan leg pertama di Buriram, Thailand.
Bedanya, kick off pada laga Senin (11/10) malam nanti, digelar pada pukul 20.00 WIB (siaran langsung Indosiar). Saat leg pertama, kick-off pada pukul 19.00 WIB.
"Saat ini pemain kondisi bagus dan sudah siap bertanding," kata Shin Tae Yong dalam jumpa pers sebelum laga di Thailand, Minggu (10/10).
Sebelumnya, memang ada pemain yang mengalami cedera seperti Ricky Kambuaya, Asnawi Mangkualam, dan Ramai Rumakiek.
Asnawi menurut Shin Tae Yong, sudah cukup baik fisiknya dan hanya cedera ringan.
Karena itu, kata Shin, pemain Klub Ansan Greeners di Korsel itu sudah siap diturunkan menghadapi Taiwan.
Leg kedua play-off Kualifikasi Piala Asia 2023 antara Taiwan Vs Indonesia akan digelar malam ini. Siapa bakal menang?
- Dalih-dalih Shin Tae Yong Setelah Timnas Indonesia Gugur di Fase Grup Piala AFF 2024
- Shin Tae Yong Sebut Rafael Struick Tak Maksimal di ASEAN Cup Karena Kelelahan
- Coach Justin: STY Gagal Bentuk Sistem Permainan dengan Pemain Muda
- Timnas Indonesia Gagal ke Semifinal ASEAN Cup 2024, Erick Thohir Bakal Evaluasi Total
- Piala AFF 2024: Timnas Indonesia Gagal Penuhi Target, PSSI Evaluasi Shin Tae Yong?
- Indonesia Gagal di ASEAN Cup 2024, Pengamat: STY Mencoreng Catatan Timnas