Tajir Melintir! Ini 10 Aktor Berpendapatan Terbesar di 2017

Tajir Melintir! Ini 10 Aktor Berpendapatan Terbesar di 2017
Mark Wahlberg. Foto: Today.com

Kesuksesan aktor 46 tahun tersebut tergolong mengejutkan. Namanya nyaris tidak pernah ada di daftar tahunan ini sebelumnya. ”Kurasa Mark masih punya utang sama saya,” goda musisi dan aktor Sean ”Diddy” Combs di Twitter. Wahlberg membalasnya, ”Uangnya sudah disumbangkan.”

 

Dwayne Johnson (USD 65 Juta atau Rp 868 Miliar)

Ranking pria dengan nama lain The Rock itu boleh turun ke posisi kedua. Namun, pendapatannya justru bertambah. Tahun lalu dia meraup USD 64,5 juta (Rp 861,4 miliar). Tahun ini pendapatannya jadi USD 65 juta (Rp 868 miliar). ’’Saya bisa menendang bokong lebih baik dari siapa pun di planet ini dan saya punya senyum yang lumayan,’’ katanya kepada Forbes tentang rahasia kesuksesannya.

Perannya sebagai Mitch Buchannon di Baywatch menyumbang pemasukan tertinggi meski secara box office tidak menghasilkan banyak. Selain itu, penghasilannya didapat dari Jumanji: Welcome to the Jungle yang rilis Desember mendatang. Aktor 45 tahun tersebut juga membintangi serial TV komedi Ballers yang ditayangkan HBO.

 

Vin Diesel (USD 54,5 Juta atau Rp 727,7 Miliar)

Tahun lalu Diesel, 50, menempati posisi kedelapan dengan capaian USD 35 juta (Rp 467 miliar). Sementara itu, tahun ini dia membukukan pemasukan USD 54,5 juta (Rp 727,7 miliar). Paling besar didapat dari diraih film Fate of The Furious. Berkat rangkaian film tersebut, Diesel meraup pemasukan sebesar USD 6 triliun (Rp 80,1 biliun) sepanjang satu dekade (2008–2017). Selain membintangi sekuel kedelapan Fast and The Furious, pemasukan kali ini didapat dari xXx: The Return of Xander Cage dan mengisi suara baby Groot di Guardians of the Galaxy Vol. 2.

Tebak, siapa aktor berpendapatan terbanyak tahun ini? Apakah Dwayne Johnson alias The Rock masih memegang kendali puncak seperti tahun lalu? Jawabannya

Sumber Jawa Pos

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News