Tak Ada Efek Jera, Pemerkosaan Meningkat

Tak Ada Efek Jera, Pemerkosaan Meningkat
Tak Ada Efek Jera, Pemerkosaan Meningkat
Dipaparkan Neta jumlah korban pemerkosaan yang masih di bawah usia 16 tahun mencapai  23 orang dan usia 17 hingga 30 tahun berjumlah 6 orang. Sedangkan pelaku pemerkosaan berusia 14-39 tahun berjumlah 32 orang dan usia 40-70 tahun ada 12 orang.

’’Aksi pemerkosaan sebagian besar dilakukan di rumah korban dengan jumlah 21 kasus. Sedangkan 6 kasus lainnya dilakukan di jalanan. Data ini menunjukkan bahwa rumahnya sendiri ternyata tidak aman bagi korban,’’ singgungnya.

Aksi pemerkosaan yang dilakukan tetangga korban jumlahnya cukup banyak yakni mencapai 8 orang. Sedangkan keluarga atau orang terdekat sebanyak 7 orang dilakukan temannya sendiri sebanyak 4 orang, dilakukan ayah kandung 3 orang dan ayah tiri 2 orang.

’’Daerah rawan pemerkosaan tertinggi sepanjang Januari adalah Jawa Barat, dengan jumlah 8 kasus, Jakarta 5 kasus, Jateng 5 kasus dan Jatim 3 kasus,’’ terangnya.

Dalam menangani kasus pemerkosaan kepolisian biasanya akan melihat dulu kronologi kasusnya seperti apa. Karena kasus pemerkosaan juga cenderung dilakukan orang-orang yang dikenal korban. Sehingga dalam hal ini tentu membutuhkan kerjasama dari pihak korban.

JAKARTA - Kasus pemerkosaan meningkat drastis. Indonesian Police Watch (IPW) telah melansir sepanjang Januari 2013 terdapat 25 kasus pemerkosaan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News