Tak Ada Tempat Senyaman di Rumah Sendiri
Sekelompok warga Biloela mulai menggalang duikungan, dan nasib keluarga Nadesalingam pun telah menjadi wajah publik dari sikap keras Australia terhadap manusia perahu.
"Semua orang yang saya ajak bicara, bahkan jika mereka belum pernah mendengar nama Priya dan Nades, umumnya tahu tentang keluarga Tamil dari Biloela,” kata ketua Dewan Pengungsi Tamil, Aran Mylvaganam.
"Mereka adalah keluarga pengungsi paling populer di Australia."
Selama bertahun-tahun, politisi — termasuk dari partai konservatif seperti Julie Bishop, Michael McCormack, Tony Abbott dan Barnaby Joyce — mendesak Menteri Imigrasi untuk menggunakan kewenangan menteri untuk mengembalikan keluarga ini ke Biloela, meskipun klaim suami istri ini untuk status pengungsi telah ditolak.
Menjelang Pemilu Federal tahun 2019, sejumlah surat elektronik berseliweran di lingkungan Departemen Dalam Negeri tentang berapa lama kedua anak itu telah dikurung dalam tahanan.
Ini kisah tentang sebuah keluarga pencari suaka yang nasibnya terkatung-katung di Australia
- Dunia Hari Ini: Kelompok Sunni dan Syiah di Pakistan Sepakat Gencatan Senjata
- Tampil Cantik di Premiere Wicked Australia, Marion Jola Dapat Wejangan dari Ariana Grande dan Cynthia Erivo
- Upaya Bantu Petani Indonesia Atasi Perubahan Iklim Mendapat Penghargaan
- Dunia Hari Ini: Tanggapan Israel Soal Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu
- Dunia Hari Ini: Warga Thailand yang Dituduh Bunuh 14 Orang Dijatuhi Dihukum Mati
- Biaya Hidup di Australia Makin Mahal, Sejumlah Sekolah Berikan Sarapan Gratis