Tak Dapat Hasil, JK Frustrasi dan Marah Besar
Minggu, 03 Januari 2016 – 04:17 WIB
jpnn.com - UPTON PARK - Arsitek Tim Liverpool, Jurgen Klopp (JK) marah besar usai timnya takluk 0-2 di kandang West Ham United, Sabtu (2/1) malam WIB.
JK menilai, seharusnya timnya bisa meraih hasil yang lebih baik di laga tersebut. "Kami punya kesempatan namun kami tak cukup tajam (mencetak gol), ujar pria Jerman ini di situs premierleague, usai laga.
Dua gol yang bersarang ke gawang Liverpool terjadi dalam proses yang sama; umpan silang disambut sundulan. Gol pertama terjadi di menit 10 lewat Michail Antonio, dan gol kedua dieksekusi Andy Carroll di menit 55.
Baca Juga:
"Kami tak bertahan dengan baik menghadapi umpan silang. Seharusnya ini bukan hari untuk kecewa. Saya sangat marah hari ini," tandas JK. (adk/jpnn)
UPTON PARK - Arsitek Tim Liverpool, Jurgen Klopp (JK) marah besar usai timnya takluk 0-2 di kandang West Ham United, Sabtu (2/1) malam WIB. JK menilai,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Kalah di Pengadilan Arbitrase Olahraga, PT PBB Wajib Bayar Rp300 Juta Kepada Luis Milla
- Kunjungi Markas Persib, Farhan Siap Dukung Pengembangan Stadion GBLA
- Makin Bertaji, Pratama Arhan Jadi Pemain Muda Terbaik Pekan ke-20 Thai League
- Dibekap Cedera, Marc Klok Absen saat Persib Bandung Jumpa PSIS Semarang?
- Juventus Resmi Pinjam Llyod Kelly dari Newcastle United
- Sah! Timnas Indonesia Akan Kedatangan 3 Pemain Naturalisasi Baru