Tak Dapat Izin Masuk RI, WN Malaysia Nginap di Feri
Minggu, 28 Oktober 2012 – 11:17 WIB

Tak Dapat Izin Masuk RI, WN Malaysia Nginap di Feri
BATAM KOTA - Satu keluarga asal Malaysia terpaksa harus menginap di Feri Citra Indah, Jumat (26/10). Kondisi itu harus mereka jalani karena salah satu anggota rombongan, Aidil Fitri binti Wendra tidak diizinkan masuk ke Indonesia oleh petugas imigrasi Pelabuhan Internasional Batam Centre.
Bersama Aidil,24, turut juga suaminya Muhammad Tajju Arifin,28, dan putra mereka yang baru berusia lima bulan, Muhammad Ariff Ahwaz. Mereka datang menggunakan feri Citra Indah 89, yang berangkat dari pelabuhan Situlang Laut, dan tiba di Pelabuhan Batam Centre pukul 19.30 WIB. "Itu merupakan feri terakhir," kata Taufik, keluarga Aidil, di Lesehan Carnival Batam Centre, Sabtu (27/10)
Di pelabuhan Batam Centre, Aidil dilarang masuk karena masa kadaluwarsa paspornya tinggal satu bulan. Sementara suami dan putranya bisa melewati pemeriksaan imigrasi. Karena tidak ada feri yang pulang ke Malaysia pada malam itu Aidil akhirnya harus tidur di dalam feri Citra Indah sambil menunggu dipulangkan keesokan harinya.
Namun, persoalan tak selesai sampai di situ. Arif masih menyusu tidak bisa jauh dari ibunya sehingga harus menginap di kapal. "Arif memang disediakan botol yang bisa menampung ASI ibunya, tapi yang ditampung di botol sedikit dan sewaktu-waktu ia butuh ASI," kata Taufik. Melihat anaknya tak bisa lepas dari ibunya, Arifin akhirnya ikut menginap di feri. Dari foto yang ditunjukkan Taufik pada wartawan, tampak Aidil dan Arif tidur di ruang nakhoda kapal.
BATAM KOTA - Satu keluarga asal Malaysia terpaksa harus menginap di Feri Citra Indah, Jumat (26/10). Kondisi itu harus mereka jalani karena salah
BERITA TERKAIT
- Gunung Ibu Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 400 Meter
- Geger Mayat Tanpa Identitas di Lampung Selatan, Ini Ciri-cirinya
- Kirab Mahkota Binokasih Warnai Hari Jadi ke-543 Kabupaten Bogor
- Dilaporkan ke Polda Jateng, Bambang Wuragil Dituduh Telantarkan Anak
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki