Tak Diacuhkan Conte, Gelandang Ini Kangen sama Mourinho
jpnn.com - MANCHESTER - Gelandang Chelsea Cesc Fabregas dikabarkan pengin reuni dengan Jose Mourinho di Manchester United. Bak gayung bersambut, MU juga dikabarkan membidik pemain Spanyol itu, setidaknya sebagai opsi kedalaman lini tengah Setan Merah.
Rabu (13/7), Sportskeeda melansir, MU dan Mourinho siap memberikan jalan keluar buat Fabregas. Pemain berusia 29 tahun itu memang sedang galau. Usut punya usut, Fabregas ternyata tak diacuhkan oleh arsitek anyar Chelsea, Antonio Conte.
Ya, usai laga Italia vs Spanyol di 16 Besar Euro 2016, Conte yang masih dinas di Gli Azzurri dilaporkan mengajak ngobrol para pemain Spanyol yang membela Chelsea. Pedro, Cesar Azpilicueta....namun tidak untuk nama Fabregas!
Bukan rahasia lagi, Conte juga aktif mendesak manajemen Chelsea merekrut gelandang AS Roma Radja Nainggolan. Kalau pemain berdarah Batak itu jadi mendarat di Stamford Bridge, otomatis pemain di lini tengah The Blues meluber. Selain Fabregas, masih ada nama Nemanja Matic atau John Obi Mikel.
Fabregas? Bukan gelandang dengan karakter yang disukai Conte. So, ini sepertinya akan menjadi peluang buat MU, juga untuk Fabregas. (adk/jpnn)
MANCHESTER - Gelandang Chelsea Cesc Fabregas dikabarkan pengin reuni dengan Jose Mourinho di Manchester United. Bak gayung bersambut, MU juga dikabarkan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Live Streaming PSS Sleman Vs Persebaya: Misterius
- Van Dijk: Patrick Kluivert Pelatih Tenang, Harapan Baru Sepak Bola Indonesia
- Resmi, Herry IP Jadi Pelatih Ganda Putra Malaysia
- Live Streaming PSBS Biak Vs Persib: Jangan Salah Waktu
- Sejumlah Pilar Persib Absen, Bojan Hodak Beri Tantangan kepada Pemain Cadangan
- Ekspektasi Tinggi Bojan Hodak Terhadap Gervane Kastaneer, Ini Alasannya