Tak Diunggulkan, Benfica Siapkan Kejutan Buat Liverpool
![Tak Diunggulkan, Benfica Siapkan Kejutan Buat Liverpool](https://cloud.jpnn.com/photo/arsip/normal/2022/04/05/pemain-benfica-mengikuti-latihan-jelang-laga-kontra-liverpoo-c7vb.jpg)
jpnn.com, LISBON - Benfica optimistis meraih kemenangan dari Liverpool pada leg pertama perempat final Liga Champions 2021/22.
Optimisme itu datang dari pelatih Benfica Nelson Verissimo yang menyampaikan meski timnya tidak diunggulkan, dirinya bertekad memberikan kejutan.
Wajar Benfica optimistis mengingat laga pertama akan digelar di Estadio da Luz.
Diharapkan dengan hadirnya para suporter bisa memotivasi para pemain di atas lapangan.
"Kami mengakui bahwa Liverpool punya materi pemain yang hebat, pelatih jenius sehingga bisa bermain di level tertinggi. Saya rasa laga ini peluangnya sama, 50:50," ungkap Verissimo dalam laman UEFA.
Benfica sendiri tengah berusaha untuk bisa mengimbangi permainan Liverpool pada leg pertama nanti.
Pasalnya jika pada pertemuan pertama mereka kalah jauh, akan sulit karena leg kedua akan digelar di kandang Liverpool.
Melansir UEFA, laga kali ini menjadi pertemuan ke-11 untuk kedua kesebelasan. Tercatat kedua tim memiliki head to head hampir berimbang.
Pelatih Benfica Nelson Verissimo menyampaikan timnya siap memberi kejutan saat laga kontra Liverpool pada leg pertama perempat final Liga Champions 2021/22
- Hasil Liga Champions: Bertabur Skor Tipis
- Man City Dipermalukan Real Madrid, Pep Guardiola Frustrasi
- Juventus vs PSV: Si Nyonya Tua Menang Tipis 2-1
- Ancelotti Sebut 8 Pemain setelah Real Madrid Pukul Man City
- Pengakuan Guardiola setelah Man City Dipukul Real Madrid
- Hasil & Jadwal Leg I Playoff ke 16 Besar Liga Champions