Tak Gentar Lawan Parpol Koalisi Prabowo, PDIP Bogor Tancap Gas Memenangkan Ganjar
jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPC Kota Bogor Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Dadang Iskandar menyatakan tidak gentar dengan kekuatan capres Prabowo Subianto, yang baru mendapatkan dukungan dari Golkar dan PAN.
Karena itu DPC PDIP seluruh Kota Bogor menggelar konsolidasi akbar. Itu dilakukan untuk tancap gas memenangkan Ganjar Pranowo di Pilpres 2024. Kata dia semua kader di Bogor satu gerak langkah menjadikan Ganjar Presiden RI.
"Kita sangat optimis akan mengantarkan Bapak Ganjar Pranowo sebagai Presiden RI 2024 mendatang, dan kami yakin dengan konsolidasi seluruh pengurus PDI Perjuangan mulai dari anak ranting, ranting, PAC, hingga DPC Kota Bogor seperti hari ini, perolehan suara PDIP akan naik dari hasil pemilu 2019 lalu," ujar Dadang Iskandar dalam acara konsolidasi "Ramah Tamah Kang Arief bersama Seluruh Pengurus dan Kader PDIP se-Kota Bogor di Gedung Serbaguna Galaxy, Bogor, Jawa Barat, Minggu (13/8).
Dadang mengungkapkan, PDIP memiliki strategi tersendiri dalam memenangkan partai dan capres Ganjar Pranowo dalam pemilu mendatang. Salah satunya adalah mencalonkan kader-kader muda di Pileg 2024. Tentunya kader-kader tersebut yang memiliki kemampuan kepempinan dan menyatu dengan rakyat.
Dadang berujar, mencalonkan kader-kader muda di Pileg 2024 ini karena untuk menyasar para generasi milenial dan Gen-Z. Sebab hampir 60 persen Pemilu 2024 didoninasi para generasi muda.
"Kunci kemenangan ada di generasi milenial dan Gen-Z. Dan saya yakin PDIP sudah membaca dan membidik itu," ujarnya.
Dalam kesempatan yang sama, calon anggota legislatif PDIP Arief Rachman mengatakan berjanji akan bekerja maksimal merebut suara masyarakat untuk bisa melenggang ke Senayan sebagai anggota DPR RI.
Termasuk sekuat tenaga memenangkan Ganjar Pranowo untuk Pilpres 2024.
Ketua DPC Kota Bogor PDIP Dadang Iskandar menyatakan tidak gentar dengan kekuatan capres Prabowo Subianto, yang baru mendapatkan dukungan dari Golkar dan PAN.
- Setelah Bertemu Prabowo, Jokowi Ngobrol Rahasia dengan Paslon di Pilwakot Solo Ini
- Menhum Sebut Jakarta Masih Tetap Ibu Kota Negara, Pindah ke IKN Kapan?
- Bertemu Prabowo dan Jokowi, Ahmad Luthfi Ungkap Pesan yang Disampaikan
- Megawati Merasakan Getaran Kasih Risma yang Bisa Mengubah Jawa Timur
- Permintaan Pakar Intelijen Kepada TNI-Polri Terkait Kunjungan Presiden Prabowo ke Luar Negeri
- Presiden Prabowo Terima Surat Kepercayaan 7 Duta Besar Negara Sahabat