Asian Games 2018

Tak Hanya Pengin Menang, Ini yang Terpenting Bagi Tuan Rumah

Tak Hanya Pengin Menang, Ini yang Terpenting Bagi Tuan Rumah
Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto memimpin Apel Komando Operasi Karhutla dalam rangka pengamanan Asian Games ke-18 tahun 2018 di Gria Agung, Palembang, Sumsel, Jumat (3/8/2018). Foto: Puspen TNI

jpnn.com, PALEMBANG - Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto memimpin Apel Komando Operasi Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) dalam rangka pengamanan Asian Games ke-18 tahun 2018 di Gria Agung, Palembang, Sumatera Selatan, Jumat (3/8/2018). Sebanyak 1.510 personel gabungan TNI dan Polri serta instansi terkait Provinsi Sumsel mengikuti apel tersebut.

Panglima TNI dalam sambutannya menyampaikan Asian Games merupakan event internasional berskala strategis dan tidak hanya mencari pemenang dalam berbagai event perlombaan.

“Namun sebagai tuan rumah, yang terpenting adalah bagaimana kita bisa antisipasi dan mencegah terhadap aksi-aksi ancaman, gangguan, hambatan dan tantangan, sehingga pelaksanaan Asian Games ke-18 dapat berjalan dengan aman dan lancar,” ujarnya.

Tak Hanya Pengin Menang, Ini yang Terpenting Bagi Tuan Rumah

Menurut Hadi, salah satu hambatan yang bisa diprediksi adalah adanya kebakaran hutan dan lahan yang mengakibatkan timbulnya asap.

“Asap tidak hanya mengganggu dalam pelaksanaan Asian Games tetapi juga akan menimbulkan penyakit dan tentunya menjadi kesan negatif bagi peserta yang akan diikuti kurang lebih 45 negara,” ujarnya.

Untuk itu, Panglima TNI mengajak seluruh komponen bangsa untuk sama-sama mengatasi terjadinya kebakaran lahan dan hutan.

Pada kesempatan ini, Marsekal Hadi mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh komponen yang telah bergabung untuk mendukung pelaksanaan operasi kebakaran hutan dan lahan. Tentunya, pemerintah pusat juga tidak akan bisa melaksanakan operasi ini sendiri, harus dibantu oleh pemerintah daerah dan seluruh komponen bangsa.

Indonesia sudah jadi anggota G20, anggota tidak tetap DK PBB dan menjadi negara berpenduduk Muslim terbesar di dunia serta sukses melaksanakan Pilkada 2018.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News