Tak Harus Tergantung Pada Ronaldo
Sabtu, 02 Juni 2012 – 08:59 WIB

Tak Harus Tergantung Pada Ronaldo
Menurut Pepe, rekan setimnya di Real Madrid itu memiliki segudang pengalaman dengan jam terbang yang tinggi. "Dan dia tahu bagaimana mempersiapkan diri jelang laga seperti ini. Tapi, untuk hasil maksimal dia tidak bisa melakukannya sendirian," ucap pemain yang terkenal sebagai destroyer di Real Madrid ini.
Baca Juga:
Ya, bisa di bilang Ronalo termasuk salah satu pemain penting di Real Madrid saat merebut gelar La Liga dari Barcelona musim ini. Bahkan, meski lebih banyak turun sebagai gelandang, pemain berusia 27 tahun ini berhasil menyumbangkan 46 gol bagi El Real. Kontribusi luar biasa untuk ukuran seorang gelandang. Sayang, belum satu gelarpun dia raih saat berkostum timnas Portugal.
"Ronaldo baru saja melewati musim yang luar biasa. Dan, itu membuat dia sangat termotivasi untuk maksimal di Euro. Kami berharap bisa melihat dia mencetak gol untuk timnas seperti yang dia lakukan saat bersama Real Madrid," tambah pemain berkepala plontos itu.
Terlepas dari itu, sebelum melawan Jerman pada laga pembuka 9 Juni mendatang, Portugal terus mempersiapkan diri untuk tampil maksimal dalam kejuaraan empat tahunan itu. Salah satunya mereka akan menjalani laga ujicoba melawan Turki. (dik)
KARIR Cristiano Ronaldo sedang moncer-moncernya bersama Real Madrid. Puncaknya, bersama tim bertabur bintang itu, Ronaldo dan kawan-kawan berhasil
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Misi Meregenerasi Pemain Bali United Selesai, Pelatih Teco Beber Rencana Masa Depan
- Makna Gol Gustavo Franca saat Persib Hantam Bali United
- Finalis NBA Tahun Lalu Tumbang, Grizzlies Masuk Playoffs