Tak Ingin Kalah, Demokrat Belum Pilih Calon
Jumat, 16 Maret 2012 – 16:42 WIB
JAKARTA – Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat, Marzuki Alie, mengatakan, dalam pekan ini partai berlambang mercy itu akan memutuskan siapa calon gubernur yang akan diusung pada Pilkada DKI Jakarta.
“Ya, minggu inilah insyaallah akan diputuskan. Majelis tinggi memantau perkembangan, (seperti) naik turunnya polling, pasangan dan peluang menang tentu kita hitung juga,” kata Marzuki kepada wartawan, di Jakarta, Jumat (16/3).
Baca Juga:
“Tentu kita juga hitung. Kita tidak ingin yang kita calonkan nantinya akan menderita kekalahan,” kata mantan Sekretaris Jendral (Sekjen) partai binaan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu.
Apalagi, kata dia, pilkada kali ini merupakan pertarungan untuk mencari pemimpin ibu kota, sehingga harus berhitung dengan matang. “Walaupun pada akhirnya yang akan menentukan adalah Tuhan, kita sebagai manusia tentu berusaha dengan hitung-hitungan,” ujar Ketua DPR itu.
JAKARTA – Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat, Marzuki Alie, mengatakan, dalam pekan ini partai berlambang mercy itu akan memutuskan
BERITA TERKAIT
- Prabowo Bertemu Joe Biden, Bahas Situasi di Gaza
- Survei CNN: Rudy Mas'ud-Seno Aji Kalahkan Rivalnya di Pilgub Kaltim
- Dua Anggota DPR RI Menggugat Cak Imin di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Ada Apa?
- Gandeng Klub Sepak Bola Jurnalis, KPU DKI Ajak Masyarakat Berkontribusi di Pilkada
- Herwyn Minta Pengawas Pemilu Terus Tingkatkan Kapasitas SDM untuk Perkuat Kerja Bawaslu
- Tanggapi Polemik Rancangan Permenkes Kemasan Seragam, DPR: Lindungi Tenaga Kerja dan Petani Tembakau