Tak Kuat Menanjak, Mobil Mitsubishi L300 Masuk Jurang, Satu Tewas
jpnn.com, TANGGAMUS - Mobil pikap Mitsubishi L300 bermuatan durian terjun ke jurang sedalam 200 meter di dusun Karau Pekon Doh Kecamatan Cukuh Balak Kabupaten Tanggamus, Lampung, Rabu sore.
Kecelakaan tunggal tersebut diduga mobil tidak kuat menanjak sehingga mundur dan terguling ke dalam jurang.
Akibat kejadian tersebut, sopir pikap L300 yang belum diketahui nopolnya itu bernama Iyon (40) warga Pekon Way Liwok, Wonosobo, Tanggamus tewas ditempat dan penumpangnya bernama Jarni (42) warga Peko Lakaran, Wonosobo mengalami luka berat.
Sementara itu, satu penumpang lainnya bernama Atori (45) warga Pekon Sukaraja, Semaka, Tanggamus berhasil selamat sebab sebelum mobil masuk ke jurang, Atori terlebih dahulu loncat keluar mobil.
Koordinator Tagana Wilayah Timur, Liskori mengatakan, dirinya mendapat kabar sekitar pukul 17.40 wib bahwa ada mobil masuk jurang.
“Begitu mendapat info saya langsung menghubungi pihak kepolisian langsung dan menuju TKP dan benar di lokasi kami menemukan korban di tepi jurang dan langsung mengevakuasi korban bersama pihak anggota Polsek cukuh balak ke puskesmas putihdoh dengan menggunakan ambulan puskesmas, “ujar Liskori.
Kapolsek Cukuh Balak Polres Tanggamus Ipda Eko Sujarwo mengatakan kecelakaan tunggal itu terjadi sekitar pukul 17.40 Wib, ketika L300 bermuatan sekitar 3 ton buah durian dari arah Pekon Doh tujuan Jakarta yang dikemudikan oleh Iyon dengan dua penumpang.
Setiba ditanjakan Karau kendaraan L300 tidak menanjak dikarenakan tarikan tenaganya tidak kuat dan mati mesin, lalu kendaraan L300 mundur kebelakang sebelah kiri terus masuk kejurang.
Mobil pikap Mitsubishi L300 bermuatan durian terjun ke jurang sedalam 200 meter di dusun Karau Pekon Doh Kecamatan Cukuh Balak Kabupaten Tanggamus, Lampung, Rabu sore.
- Kawanan Gajah Liar Masuk Permukiman & Merusak 7 Rumah Warga di Tanggamus Lampung
- Irjen Patrige: ada 267 Orang Meninggal di Jalan Raya
- Polres Bintan: 22 Orang Tewas Dalam Kecelakaan Lalu Lintas Selama 2024
- Kecelakaan Toyota Avanza di Tol Pekanbaru-Dumai, Mobil Terbalik
- Jasa Raharja Pastikan Korban Kecelakaan Maut Cipularang Terima Santunan
- Kasus Kecelakaan di Tol Pandaan-Malang, Polisi Tetapkan Sopir Truk jadi Tersangka