Tak Lulus, Siswa Histeris dan Pingsan
Selasa, 17 Mei 2011 – 15:52 WIB

Tak Lulus, Siswa Histeris dan Pingsan
PALU - Pengumuman hasil Ujian Nasional (UN) yang dilaksanakan di SMK 1 Swadaya Palu, berlangsung heboh. Beberapa siswa yang dinyatakan tak lulus dalam UN histeris dan tidak bisa menahan emosinya.
Siswa yang tidak lulus, khususnya adalah siswa dari jurusan Administrasi Perkantoran (AP). Dari 18 peserta UN, tiga di antaranya langsung berteriak histeris, sampai ada yang jatuh pingsan, setelah membuka amplop yang berisi informasi tidak lulus.
Baca Juga:
Ketiga siswa yang gagal UN tersebut, semuanya karena terganjal pada mata pelajaran matematika. Seorang siswi tampak tak kuasa menahan emosinya, sehingga langsung tidak sadarkan diri. Siswi tersebut, masih belum percaya bahwa dia gagal Unas.
Melihat ada temannya yang pingsan, siswa yang dinyatakan lulus akhirnya tidak bisa merayakan hasil UN. Mereka lantas turut menghibur ketiga rekannya. Para guru, juga ikut memberikan kata-kata motivasi, agar siswa yang belum lulus tersebut menerima keadaan yang mereka alami saat ini. Melihat siswanya yang menangis, sehingga para guru juga tidak bisa menyembunyikan rasa sedihnya. Bahkan beberapa di antaranya, ikut mencucurkan air mata. (cr3/awa/jpnn)
PALU - Pengumuman hasil Ujian Nasional (UN) yang dilaksanakan di SMK 1 Swadaya Palu, berlangsung heboh. Beberapa siswa yang dinyatakan tak lulus
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Sekolah Cahaya Rancamaya Wakili Jabar di Program SMA Unggul Garuda Transformasi 2025
- Usaha Felicia Putri Diterima Kuliah di Harvard University Bisa Dicontoh
- Prodi Manajemen dan Informatika Bahas Cara Membangun Ekosistem Digital HR yang Aman
- Soal Penjurusan di SMA, Mendikdasmen: Arahan Presiden Agar Dikaji Lebih Dalam
- Ratusan Siswa SLTAK Penabur Jakarta Berlaga di Science Project Challenge 2025
- EF Kids & Teens Kini Menjadi English 1, Wajah Baru Pendidikan Bahasa Inggris