Tak Mampu Berantas Korupsi, Abraham: Pemerintahan Baru Bubar Saja!

jpnn.com - JAKARTA - Memperingati HUT ke-69 Kemerdekaan RI, Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Abraham Samad kembali mengingatkan pemerintah untuk waspada terhadap tindak pidana korupsi.
Menurutnya, setiap tahun harapan masyarakat Indonesia masih sama yaitu ingin terbebas dari belenggu penyakit korupsi.
"Kalau dulu kita harus melepaskan diri dari belenggu penjajahan, sekarang dari belenggu korupsi. Kita ingin bebaskan rakyat dari itu," ujar Abraham di kompleks Istana Merdeka, Jakarta, Minggu (17/8).
Karena itu, Abraham meminta pemerintah berkonsentrasi penuh terhadap reformasi dan perubahan dalam sistem. Terutama fokus terhadap pencegahan tindak pidana korupsi yang sudah merambah dari pemerintah pusat hingga ke pemerintah daerah.
"Oleh karena itu pemerintahan ke depan harus punya konsentrasi terhadap pemberantasan korupsi. Kalau tidak, bubar saja pemerintahan ke depan itu," tandas Abraham.(flo/jpnn)
JAKARTA - Memperingati HUT ke-69 Kemerdekaan RI, Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Abraham Samad kembali mengingatkan pemerintah untuk waspada
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- BAZNAS dan Ulama Palestina Perkuat Kerja Sama untuk Palestina
- InJourney Hadirkan Tarian Nusantara di TMII, Diikuti 500 Anak Dari Sabang Sampai Merauke
- Minta Eksepsi Aipda Robig Zaenudin Ditolak, JPU Tegaskan Dakwaan Sudah Sah dan Cermat
- KPK Periksa Komisaris PT Inti Alasindo Energy Terkait Kasus Korupsi PGN
- Eks Staf Ahli Pertanyakan Proses Laporan Dugaan Suap Pimpinan DPD RI ke KPK
- Prajurit TNI AL Sigap Mengevakuasi Warga Terdampak Banjir di Pesawaran Lampung