Tak Mau Mundur, Blatter Kukuh Ikut Pemilihan Presiden FIFA

jpnn.com - ZURICH - Sepp Blatter menolak untuk mundur dari jabatannya sebagai Presiden FIFA, dan dia juga kukuh akan tetap mengikuti pemilihan presiden baru yang dijadwalkan digelar dalam kongres FIFA, di Zurich, Swiss, Jumat (29/5).
Dilansir dari BBC, Kamis (28/5), Blatter sudah melakukan pertemuan darurat dengan para pejabat kunci FIFA untuk membahas kondisi internal terkini usai organisasi sepak bola dunia itu diguncang dengan terbongkarnya kasus penipuan, suap, pencucian uang dan lain-lain.
Sosok 79 tahun itu juga dilaporkan mengadakan pertemuan empat mata dengan Ketua UEFA, Michael Platini. Tidak ada jumpa pers usai pertemuan tertutu itu, namun yang jelas Platini bersama UEFA-nya telah meminta Blatter untuk mundur dari usaha menempat kursi Presiden FIFA untuk kelima kalinya.
Namun kemudian, Blatter sempat mengatakan bahwa dia menolak permintaan tersebut, dan tetap akan maju dalam pemilihan melawan kandidat lainnya, Pangeran Ali bin Al-Hussein. (adk/jpnn)
ZURICH - Sepp Blatter menolak untuk mundur dari jabatannya sebagai Presiden FIFA, dan dia juga kukuh akan tetap mengikuti pemilihan presiden baru
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah