Tak Percaya Golkar Setuju Harga BBM Dinaikkan
Minggu, 25 Maret 2012 – 20:25 WIB

Tak Percaya Golkar Setuju Harga BBM Dinaikkan
JAKARTA – Anggota Komisi III DPR Fraksi Partai Golongan Karya (Golkar), Bambang Soesatyo, mengungkapkan, bahwa Partai Golkar belum menerima atau setuju kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM). Secara pribadi, Bambang menolak rencana kenaikan BBM karena itu bertentangan dengan aspirasi rakyat. “Sebagai kader partai Golkar, saya tentu tidak ingin jargon 'Suara Golkar Suara Rakyat' menjadi berubah,” katanya.
“Terkait rencana kenaikan BBM yang masih alot dibahas di Banggar, sekali lagi perlu saya tegaskan, sampai detik ini saya belum percaya kalau Golkar telah menerima atau setuju kenaikan harga BBM,” kata Bambang, Minggu (25/3), di Jakarta.
Ia mengatakan, saat ini Golkar sedang gencar-gencarnya merebut hati rakyat. “Kenaikan harga BBM jelas akan melukai hati rakyat,”ungkap Bambang.
Baca Juga:
JAKARTA – Anggota Komisi III DPR Fraksi Partai Golongan Karya (Golkar), Bambang Soesatyo, mengungkapkan, bahwa Partai Golkar belum
BERITA TERKAIT
- Soal Ganti Wapres, PSI Minta Para Purnawirawan Hormati Kedaulatan Rakyat
- Hasil PSU Pilkada Siak Digugat, Bahlil: Golkar Kawal Kemenangan Afni-Syamsurizal
- Ketum Golkar soal Pilkada Siak 2024: Perempuan Muda Menang 2 Kali, Luar Biasa, Wajib Dikawal
- SCL Taktika Paparkan Hasil Quick Count Aulia-Rendi
- Ini Respons Ketua MPR Ahmad Muzani soal Usulan 3 April jadi Hari NKRI
- Bawaslu Sebut PSU Pilkada Serang Berjalan Lancar Meski Ada OTT Pelaku Politik Uang