Tak Pernah Kalah, Klub Ini Dianggap Mesin Pemenang Sepakbola

jpnn.com - BERHASIL melewati 29 kali pertandingan tanpa kekalahan, Barcelona menjadi klub sepak bola terkuat saat ini. Musim lalu tim besutan dari Luis Enrique sukses menutup musim lalu dengan memenangkan treble dan kini mereka masih terus melanjutkan dominasi di Eropa dan La Liga.
Prestasi gemilang Barcelona ini dipuji oleh mantan pemain Barcelona, Patrick Kluivert. Kluivert menyebut tim ini tak ubahnya seperti 'mesin' dan mengakui tim Catalan masih tetap tampil menawan seperti yang ia kenal sebelumnya.
"Barcelona saat ini seperti mesin. Di saat saya bermain dulu kami juga punya tim yang hebat dan dipenuhi oleh banyak pemain bagus, dengan gaya bermain yang impresif," tutur Kluivert pada FIFA.
"Para pemain bintang di seluruh Eropa kini tertarik bermain untuk Barcelona dan mereka yang didatangkan ke klub mampu memberikan kemampuan terbaik. Ada banyak hal di dalam sepakbola yang sudah berubah dalam beberapa tahun terakhir, namun Barcelona masih tetap sama mengagumkannya seperti sebelumnya." katanya.(ray/jpnn)
BERHASIL melewati 29 kali pertandingan tanpa kekalahan, Barcelona menjadi klub sepak bola terkuat saat ini. Musim lalu tim besutan dari Luis Enrique
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Cek Klasemen Final Four Proliga 2025: Jakarta LavAni Belum Terkalahkan
- Heri TMJ Juara Batulicin Open 2025, Raih Hadiah Biliar Terbesar di Indonesia
- Kelsey Robinson Masih Belum Bisa Bawa Electric PLN Raih Kemenangan
- Popsivo Polwan Menang, Cek Klasemen Final Four Proliga 2025
- Debut Manis HydroPlus Strikers & MilkLife Shakers Raih Runner-up di JSSL Singapore 7’s 2025
- Legenda Basket Indonesia Saling Sikut Menjelang IBL All Star 2025