Tak Persoalkan Perusahaan Singapura di Proyek Monorel

Tak Persoalkan Perusahaan Singapura di Proyek Monorel
Tak Persoalkan Perusahaan Singapura di Proyek Monorel
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo tidak mempermasalahkan keterlibatan perusahaan asing dalam konsorsium Jakarta Monorail (JM). Pasalnya, Jokowi tidak memiliki wewenang untuk menentukan perusahaan yang terlibat dalam konsorsium yang akan melanjutkan proyek monorel tersebut.

"Jakarta Monorail mana? Lokal ya kan. Kita kan hubungannya sama JM. Kalau di dalam perusahaan itu ada konsorsium, bukan urusan. Masak saya urusin sampai situ. Tapi hubungan dengan kita itu JM dan itu perusahaan lokal, bukan internasional," kata Jokowi kepada wartawan di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (13/2).

Hal ini disampaikan Jokowi menanggapi keterlibatan Ortus Group, kelompok usaha milik pengusaha Edward Soeryadjaya dalam konsorsium itu. Ortus Group merupakan perusahaan asal Singapura yang bergerak di bidang investasi.

Jokowi sendiri mengaku belum tahu banyak tentang Ortus Group. Ia masih mempelajari lebih jauh mengenai profil perusahaan tersebut.

JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo tidak mempermasalahkan keterlibatan perusahaan asing dalam konsorsium Jakarta Monorail (JM). Pasalnya,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News