Tak Pertahankan Citra, PKS Berpotensi Ditinggal Pemilih
jpnn.com - JAKARTA - Pemilu 2014 merupakan pesta demokrasi yang paling berat bagi Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Tidak hanya stigma negatif partai pendukung poligami yang akan menggerus suara perempuan, tapi juga akan berhadapan dengan opini korupsi yang melekat sejak bekas Presiden PKS, Luthfi Hasan Ishaaq tersangkut kasus suap impor di Kementerian Kehutanan.
Pernyataan ini disampaikan Pengamat Politik Universitas Nusa Cendana, Kupang, Rudy Rohi. Menurutnya, stigma partai pendukung poligami dan kasus korupsi menyebabkan pemilih akan meninggalkan PKS.
"Ada potensi besar PKS akan ditinggalkan para pemilih. Bukan hanya ditinggalkan pemilih laki-laki, tapi juga pemilih perempuan," kata Rudy ketika dihubungi di Jakarta, Kamis (23/1).
Rudy mengatakan, faktor yang menyebabkan PKS akan ditinggalkan sebagian besar pemilihnya dalam Pemilu 2014 karena kegagalan aktor-aktor politik di partai itu mempertahankan citra.
"Sejak awal aktor-aktor politik di PKS memakai standar tinggi sebagai partai yang bermoral. Tentu saja persoalan poligami dan korupsi menenggelamkan itu semua," kata Rudy.
Ia mencontohkan kasus-kasus yang menjadi penyebab PKS akan ditinggalkan sebagian besar pemilihnya adalah korupsi yang melibatkan mantan Presiden PKS Luthfi Hasan Ishaaq dan poligami yang dilakukan Presiden PKS saat ini, Anis Matta.
Sejak dua kasus itu mencuat, kata Rudy, dirinya belum melihat PKS melancarkan strategi atau terobosan politik baru yang tujuannya berupaya untuk menghapus citra buruk atau negatif yang melekat di partai itu saat ini.
"PKS harus berani keluar dari isu sensitif dan tidak populis, serta membutuhkan terobosan-terobosan yang populis. Sebab, dalam jangka pendek Pemilu 2014 akan dilakukan," tambah Rudy.
JAKARTA - Pemilu 2014 merupakan pesta demokrasi yang paling berat bagi Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Tidak hanya stigma negatif partai pendukung
- Pernyataan Terbaru Kepala BKN soal PPPK 2024 Tahap 2, Pakai Kata Tolong
- Asrorun Niam Apresiasi Kecepatan Prabowo dalam Realisasi Program Makan Bergizi Gratis
- Le Minerale Tanam Ratusan Ribu Pohon yang Tersebar di Berbagai Wilayah Indonesia
- Indonesia Punya 106 Ribu Apoteker, 60 Persennya Terkonsentrasi di Jawa
- Banjir Rob Berpotensi Terjadi di Wilayah Ini, BMKG Imbau Masyarakat Waspada
- Ruang Amal Indonesia dan ZIS Indosat Segera Buka Program Amal Vokasi di KITB