Tak Puas Nyanyi, Lara Lirik Bisnis Kuliner
jpnn.com, SIDOARJO - Penyanyi Lara tampaknya tak puas hanya eksis di dunia hiburan tanah air. Dia kini mulai melirik bisnis kuliner.
Baru-baru ini, pelantun Negotiation ini meresmikan Warung'e Lara di Sidoarjo, Jawa Timur.
"Alhamdulillah, lega dan bersyukur, akhirnya udah resmi dibuka. Semoga sukses nantinya," ujar Lara lewat pesan singkatnya, baru-baru ini.
Lara mengungkapkan, modal untuk bisnis kulinernya itu dari hasil kerja kerasnya selama menekuni dunia nyanyi sejak kelas 4 SD.
Selain menyanyi, pemilik nama lengkap Lara Silvu Shanta Yuniar Putri ini juga menekuni profesi modeling dan kerap menerima tawaran jadi bintang iklan.
Momen peresmian bisnis kulinernya pun berlangsung sangat meriah. Dia sengaja memulainya dengan santunan untuk anak yatim.
Bahkan, dia juga memberi makan gratis bagi anak yang hafal Alquran. Selain itu, serta ada pula di saat tertentu, harga makanan hanya dibanderol sebesar dua ribu rupiah setiap hari Jumat.(mg7/jpnn)
Penyanyi Lara tampaknya tak puas hanya eksis di dunia hiburan tanah air. Dia kini mulai melirik bisnis kuliner.
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh
- Wajah Paula Verhoeven Tampak Sembab Setelah Keluar dari Persidangan
- Menuju 70 Tahun, Marlupi Dance Academy Gelar Pertunjukan Si Kabayan
- Sidang Cerai Kembali Digelar, Baim Wong Bawa Bukti Penting
- Bongkar Kisah Lama Dewi Perssik dan Armand Maulana, Dewi Gita Minta Maaf
- Reza Artamevia Dilaporkan ke Polisi, Angelina Sondakh Berkomentar Begini
- Aktor Indonesia Pascal Phoa Tampil dalam Pertunjukan Teater Hamlet di New York