Tak Terima Rumah Dilempari, EP Kalap Bacok Anak Tetangga, Banjir Darah
![Tak Terima Rumah Dilempari, EP Kalap Bacok Anak Tetangga, Banjir Darah](https://cloud.jpnn.com/photo/arsip/watermark/2021/02/03/polisi-melakukan-olah-tkp-di-lokasi-kejadian-foto-ilustrasi-60.jpg)
jpnn.com, BENGKULU - Seorang petani di Kelurahan Kota Padang, Bengkulu, berinisial Ep, 53, nekat membacok anak tetangganya, Ryan, 23, di teras rumah korban, Sabtu (1/5) sekitar pukul 20.10 WIB.
Kapolsek Kota Padang Iptu M Zuhdi mengungkapkan, dari keterangan saksi bahwa pelaku Ep emosi dan menuduh korban melempari rumahnya.
Kemudian, pelaku mendatangi rumah korban yang memang tinggal bersebelahan dengan korban sambil membawa sebilah golok.
"Pelaku datang sembari marah-marah kepada korban yang sedang duduk bersama adiknya di teras rumah," ujar Zuhdi.
Sempat terjadi cekcok mulut hingga akhirnya pelaku mengeluarkan golok dan membacok korban.
Korban sempat mengelak dan tebasan parang pelaku mengenai tangan kiri korban.
‘’Untuk pelaku sudah kami amankan dan saat ini masih menjalani pemeriksaan. Sedangkan korban sudah dirujuk ke Rumah Sakit AR Bunda, Kota Lubuklinggau dan menjalani perawatan medis,’’ tutup Zuhdi. (rb)
Seorang petani di Kelurahan Kota Padang, Bengkulu, berinisial Ep, 53, nekat membacok anak tetangganya, Ryan, 23, di teras rumah korban, Sabtu (1/5) sekitar pukul 20.10 WIB.
Redaktur & Reporter : Budi
- Perangkat Desa Lulus PPPK, Sekda Yusran: Mereka Harus Memilih Salah Satu
- Kabur Setelah Membacok Iskandar, Mukrim Warga OI Dibekuk Polisi
- Pascapenangkapan Bandar Narkoba, Polda Bengkulu Siagakan Personel
- Lansia di Banyuasin Tewas Dibacok, Pelaku Diringkus Polisi di Kebun Sawit
- Wahai Dirut Bank Bengkulu, Berapa Uang yang Diberikan kepada Rohidin Mersyah untuk Pilkada?
- RDPU Kasus Pembacokan di Tasikmalaya, Ketua Komisi III DPR Usir Kuasa Hukum Korban