Taklukkan Wakil Prancis, The Minions Lolos ke Babak 16 Besar All England 2022
jpnn.com, JAKARTA - Ganda putra andalan Indonesia Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo tekuk wakil Prancis, Lucas Corvee/Ronan Labar untuk lolos ke babak 16 besar All England 2022.
Berlaga di Utilita Arena Birmingham, Rabu (16/3) malam WIB, pasangan berjuluk The Minios itu menang dengan skor 21-12, 21-18 dalam tempo 48 menit.
Pada laga ini, Marcus/Kevin yang menguasai jalannya pertandingan bisa langsung unggul dengan skor 8-5.
Ganda putra Prancis tampaknya tidak punya jawaban saat Marcus/Kevin menekan mereka sepanjang laga.
Hasilnya juara Indonesia Open 2021 itu mampu merebut interval gim pertama dengan skor 11-5 atas Corvee/Labar.
Unggul di interval gim pertama membuat juara All England 2017 dan 2018 itu nyaman hingga unggul dengan skor 21-12.
Tertinggal di gim pertama, membuat wakil Prancis ranking 88 dunia itu mencoba keluar dari tekanan.
Hasilnya lumayan terlihat saat runner up Denmark Masters 2021 bisa menahan perolehan angka Marcus/Kevin dengan skor 2-2.
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo menekuk wakil Prancis, Lucas Corvee/Ronan Labar untuk lolos ke babak 16 besar All England 2022
- UEFA Nations League: Italia Ganyang Prancis, Israel Hancur
- Pendiri Telegram Pavel Durov Ditangkap, Sekarang Kakaknya Juga Diburu Prancis
- Thierry Henry Mundur dari Pelatih Timnas U-23 Prancis
- Kisah Perjalanan Royke Lumowa Menempuh Jarak 20 Ribu KM dari Jakarta ke Paris
- Final Voli Putra Olimpiade Paris 2024: Prancis Fantastis, Polandia Menangis
- Voli Putra Olimpiade Paris 2024: Petahana Hantam Juara Dunia, Polandia Pukul AS