Takut Disikat KPK, Ini yang Dilakukan Ayah Sherina

jpnn.com - JAKARTA - Kepala Badan Ekonomi Kreatif Triawan Munaf tak mau asal-asalan mengelola anggaran sebesar Rp 1,1 triliun dari negara. Ayah Sherina Munaf itu berjanji bakal menggunakannya sesuai keperluan.
"Banyak anggaran yang dikurang-kurangin, kami yang termasuk dikurangi. Dari Rp1,5 triliun jadi sekitar Rp1,1 triliun lah. Ya nggak apa-apa, kami juga belum butuh uang sebanyak itu," ujar Triawan usai menghadiri launching Printeous Shop di Artotel, Jakarta, Rabu (9/9).
Triawan juga berjanji akan sangat berhati-hati dalam menggunakan anggaran tersebut. Salah satu alasannya karena dia tak ingin mendekam di Komisi Pemberantas Korupsi (KPK) gara-gara menikmati uang negara.
"Anggaran harus dikelola hati-hati, kalau nggak saya nanti ke Kuningan (KPK). Saya nggak berani, doakan kami untuk bekerja sesuai dengan harapan," kata Triawan. (chi/jpnn)
JAKARTA - Kepala Badan Ekonomi Kreatif Triawan Munaf tak mau asal-asalan mengelola anggaran sebesar Rp 1,1 triliun dari negara. Ayah Sherina Munaf
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Masjid Garapan Waskita Karya Siap Digunakan untuk Ibadah, Ramadan Makin Khusyuk
- Legislator PKB Yusuf Kunjungi Korban Banjir Luapan Sungai Ciliwung di Pejaten Timur
- Mengkaji Kitab Mbah Hasyim, Ma'ruf Amin: Inilah Tradisi PKB
- Hadirkan Air Bersih di Batam, Pegadaian jadi Koordinator dalam Kolaborasi 23 BUMN bersama Unsoed
- Pendiri Yayasan AIS Laporkan Para Pengurus ke Polda Metro Jaya, Ini Kasusnya
- Bethsaida Caregivers Awards 2025 Ajang Penghargaan Bagi Dokter dan Perawat