Taliban Serang Kedubes Inggris, 9 Tewas
Sabtu, 20 Agustus 2011 – 21:11 WIB

Taliban Serang Kedubes Inggris, 9 Tewas
Departemen Luar Negeri menyatakan, seluruh warga negara Inggris berhasil dievakuasi dari dalam bangunan. Semuanya dalam keadaan selamat.
Dubes Inggris untuk Afghanistan William Patey menambahkan, sejumlah petugas penjaga asal Nepal bekas pasukan Gurkha terluka. Mereka adalah penjaga halaman kedubes Inggris. Tidak ada korban tewas. Sumber intelijen Afghanistan mengungkapkan, seorang pelaku yang terluka, bertahan cukup lama dalam kontak senjata tersebut. Dia bersembunyi di balik pintu dan kaca anti peluru.
BBC yang berada di Kabul melaporkan, sejumlah staf di Dewan Kebudayaan Inggris dipindahkan ke ruangan aman selama serangan terjadi.
Insiden tersebut bukanlah serangan pertama yang terjadi pada hari kemerdekaan Afghanistan. Meski penjagaan diperketat, para pemberontak dilaporkan memasuki Kabul bermodal senjata dan rompi bom bunuh diri dalam jumlah besar.
KABUL - Serangan teroris mengguncang Pusat Kebudayaan British Council, tepat saat perayaan hari kemerdekaan Afghanistan kemarin. Sembilan orang dilaporkan
BERITA TERKAIT
- Presiden Iran Masoud Pezeshkian Sebut Israel Pelaku Utama Terorisme Global
- Kereta Gantung Terjatuh di Italia Selatan, 4 Tewas
- Ajak Israel Berunding, Hamas Siap Akhiri Perang di Gaza
- Hamas Tolak Gencatan Senjata, Kini Israel Kuasai 30 Persen Jalur Gaza
- 1.400 Tenaga Medis Tewas Akibat Serangan Israel di Gaza
- Gempa Bumi M 5,8 Mengguncang Filipina Rabu Pagi