Taman Rusa, Destinasi Baru di Batam, Nyaman, Cocok untuk Bersantai

Taman Rusa, Destinasi Baru di Batam, Nyaman, Cocok untuk Bersantai
Kepala Badan Pengusahaan Kawasan Batam Muhammad Rudi meresmikan destinasi wisata alam baru Taman Rusa, di Kota Batam Kepulauan Riau. Foto: Antara

"Ini Taman Rusa, dan di sebelah ada Taman Kolam. Ada 12 hektare di sana dan 10 hektare di sini, akan dijadikan satu. Kami harap pada 2024 Sekupang menjadi destinasi baru, buat siapa saja," kata pria yang juga menjabat Wali Kota Batam.

Rudi menyatakan saat ini seluruh pelabuhan di Batam sudah diizinkan operasional kembali, dengan harapan wisman dari Singapura dan Malaysia bisa kembali menghabiskan waktu di Batam.

Oleh karena itu dia, optimis, dengan adanya destinasi wisata baru seiring dengan pembukaan perbatasan kembali, maka angka kunjungan wisman ke Batam akan meningkat 1,5 kali lipat dibandingkan sebelum masa pandemi.

"Menurut saya ini akan tercapai," kata Rudi. (antara/jpnn)

Kepala Badan Pengusahaan Kawasan Batam Muhammad Rudi meresmikan destinasi wisata alam baru Taman Rusa, di Kota Batam Kepulauan Riau.


Redaktur & Reporter : Elvi Robia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News