Tamara Bleszynski Kecewa Laporan Ditolak Bareskrim Polri

jpnn.com, JAKARTA - Artis Tamara Bleszynski sempat menangis lantaran kecewa laporannya ditolak Bareskrim Polri.
Penolakan tersebut lantaran berkas yang diajukan Tamara belum lengkap. Dia diminta untuk melengkapi dokumen-dokumen jika ingin membuat laporan.
"Duka dan luka ini mendalam. Belasan tahun aku menderita, ku meminta bantuan hanya untuk didengar, tapi penolakan yang kudapat," tulis Tamara Bleszynski melalui akunnya di Instagram, Selasa (12//10).
Ibu dua anak itu kecewa lantaran mermasa keluhannya tidak didengar oleh pihak berwajib.
"Tidak kah kamu punya hati? Tidak kah kamu punya rasa kemanusiaan, paling tidak untuk menerima pengaduan seorang korban," lanjutnya.
Pemain film Air Terjun Pengantin itu pun menuliskan sindiran soal dirinya yang bukan siapa-siapa di mata hukum.
Dia menyebut dirinya hanya seorang ibu yang memiliki warung dan tidak memiliki harta banyak.
"Aku adalah korban ketidakadilan yang luka dan menderita," tutur Tamara Bleszynski.
Artis Tamara Bleszynski mengaku kecewa lantaran laporannya ditolak Bareskrim Polri.
- Laporkan Ahmad Dhani, Rayen Pono Serahkan Bukti Ini ke Polisi
- Rayen Pono Laporkan Ahmad Dhani ke Bareskrim Polri
- Bank DKI Ajak Publik Tunggu Hasil Forensik Digital Bareskrim Polri
- Penyidik Bareskrim Kaji Substansi Laporan Ridwan Kamil terhadap Lisa Mariana
- Polisikan Lisa Mariana atas Tuduhan Perselingkuhan, Ridwan Kamil Pakai Pasal Ini
- Kurir Pengirim Paket Kepala Babi ke Kantor Tempo Diperiksa Polisi, Begini Hasilnya