Tambah Outlet, Proton Manjakan Konsumen
Sabtu, 10 Maret 2012 – 01:02 WIB
JAKARTA - PT Proton Edar Indonesia makin serius memanjakan konsumennya yang tinggal di Jakarta. Itu dibuktikan perusahaan mobil nasional asal Malaysia dengan membuka outlet terbarunya di kawasan Tanjung Duren, Jakarta Barat. Lahan seluas 350 meter persegi ini dilengkapi juga dengan tujuh service stall dan satu washing stall. "Proton Tanjung Duren ini juga memiliki showroom seluas 300 meter persegi, yang mampu mendisplay 7-10 mobil proton berikut fasilitas customer lounge lengkap dengan TV show, dealing room, dan akses Wi-FI," jelasnya.
Outlet yang berdiri di Jl Arjuna Jakarta Barat tersebut dibuka langsung Export Director Proton Holdings Berhad, Encik Muhamad Shukor Ibrahim beserta Jhony S Pamudji, pimpinan PT Proton Motor Indonesia serta Presiden Direktur Proton Edar Indonesia, Gunther Scherz. "Keberadaan kami di Tanjung Duren ini untuk menambah optimisme pencapaian penjualan," kata Johny S. Pamudji.
Pencapaian tersebut, katanya, akan diiringi dengan beragam fasilitas di setiap outlet. Bahkan, di outlet yang terbaru ini, perusahaan yang sudah melebarkan sayapnya ke beberapa negara besar tersebut menyediakan beragam fasilitas, seperti maintenance service program, repair program, overhaul, air condition, dan emission control.
Baca Juga:
JAKARTA - PT Proton Edar Indonesia makin serius memanjakan konsumennya yang tinggal di Jakarta. Itu dibuktikan perusahaan mobil nasional asal Malaysia
BERITA TERKAIT
- Industri Kosmetik Makin Kompetitif, Produsen Gencar Luncurkan Produk Baru
- Snapcart Ungkap Marketplace Pilihan Brand Lokal dan UMKM
- IHCBS 2024: Wujudkan Indonesia Emas 2045 Melalui Transformasi SDM & Bisnis
- AISI Soroti Tantangan Penetrasi Kendaraan Listrik di Indonesia
- Tingkatkan Dana Murah, BTN Gandeng UPN Veteran Yogyakarta
- PPN 12 Persen Tidak Berpihak kepada Rakyat, Tolong Dibatalkan