Tambang Liar yang Tercemar Limbah Berat Disulap Jadi Tempat Wisata, Keren
jpnn.com, BOGOR - Lokasi penambangan liar atau gurandil yang sempat tercemar limbah berat di Jawa Barat, kini disulap sangat indah.
Bahkan, Wakil Gubernur Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum telah meresmikannya menjadi kawasan wisata 'Ciguha River' pada Kamis (13/1) kemarin.
Lokasinya di Kampung Ciguha, Desa Bantarkaret, Nanggung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Selain sebagai kawasan wisata, Ciguha River juga berperan sebagai sungai bio indicator terhadap pencemaran air demi mendukung SDG's.
Terbentuknya kawasan wisata ini diinisiasi sejumlah pihak, di antaranya mantan gurandil, yang juga mendapat dukungan dari PT Antam, serta unsur pemerintah setempat.
"Berbicara masalah tambang selalu menguntungkan, di sisi lain kalau pengelolaannya tidak profesional tidak sesuai dengan aturan bukan hanya keuntungan, tetapi juga mudarat yang ada," ujar Uu Ruzhanul Ulum dalam keterangannya.
Pak Uu bersyukur atas perubahan yang terjadi.
Kawasan eks tambang kini menjadi lebih hijau dan asri.
Lokasi tambang liar yang sempat tercemar limbah berat di Jawa Barat, kini disulap menjadi tempat wisata, keren.
- Polda Kalsel Didesak Turun Tangan Tindak Tegas Penambangan Liar Koridor di Lahan PT GMK
- Rans Nusantara Hebat, Tempat Wisata Kuliner Kekinian di BSD City
- Dermaga 7 Ulu Palembang Bakal Dikembangkan Jadi Lokasi Wisata
- Liburan Akhir Tahun, Jungleland Hadirkan Parade Kostum Hingga Wahana Salju
- 10 Rekomendasi Tempat Wisata Asyik di Jakarta, Murah Lagi
- Traveloka Turut Berperan Mendorong Pertumbuhan Pariwisata Berkelanjutan