Tampil Full Team, Persib Siap Lanjutkan Tren

jpnn.com - BANDUNG- Persib Bandung tak mau ternoda rekornya di Stadion si Jalak Harupat, Soreang, Bandung, kandang mereka. Mereka berusaha melanjutkan tren positif di kandang saat menjalani leg kedua semifinal Piala Presiden, menjamu Mitra Kukar, Sabtu (10/10) malam nanti.
Kekalahan 0-1 di leg pertama, Minggu (4/10) lalu, membuat Atep dkk sangat termotivasi. Sejatinya, secara permainan mereka tak kalah, hanya belum beruntung di penyelesaian akhir. Selain itu, dalam laga kali ini, Persib akan kembali diperkuat lima pemain langganan inti di Piala Presiden, setelah sebelumnya disanksi.
"Kami akan tampil dengan kekuatan penuh, dukungan penuh Bobotoh dan harapan masyarakat bola Bandung agar melaju ke final," kata pelatih Persib Djadjang Nurdjaman, Jumat (9/10) pagi, saat dihubungi.
Apakah ada perubahan? Djadjang memastikan pasti ada variasi strategi dan serangan yang akan dijalankan mengingat Persib sudah full team. Dia yakin, pemain yang lebih fresh kondisinya, siap untuk melumat Mitra Kukar.
"Pemain ada yang kondisi fisiknya lebih baik, jadi ini nanti akan kami kombinasikan dengan permainan ketat. Kami ingin menang, kami berusaha cetak lebih banyak gol, karena lawan tidak kebobolan di kandangnya," ungkap Djadjang. (dkk/jpnn)
BANDUNG- Persib Bandung tak mau ternoda rekornya di Stadion si Jalak Harupat, Soreang, Bandung, kandang mereka. Mereka berusaha melanjutkan tren
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Duo Marquez Start dari Posisi 1-2 di MotoGP Thailand
- City vs Plymouth di Piala FA: Guardiola tak Ingin Timnya Bernasib Sama dengan Liverpool
- 4 Pemain Persebaya yang jadi Perhatian Pelatih Persib
- Persebaya Vs Persib: PHK Membayangi Paul Munster
- Prawira Bandung Coba Tetap Bugar di Tengah Jadwal Padat Selama Ramadan
- Perjalanan Jafar/Felisha Terhenti di Tangan Pasangan Gado-gado Belanda-Denmark