Tampil Memikat, Joe Hart Belum Tentu Diikat
jpnn.com, CHICAGO - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola memberi kredit tersendiri buat dua pemain baru Riyad Mahrez dan Joe Hart, meski City keok 0-1 dari Borussia Dortmund dalam turnamen pramusim ICC 2018, Sabtu (21/7).
Keduanya memang tidak main penuh 90 menit. Tetapi, untuk ukuran laga debut, penampilan Mahrez dan Hart sudah membuat Pep memujinya.
Mahrez yang dibeli City dari Leicester City seharga GBP 60 juta (sekitar Rp 1,14 trilun) tampil 75 menit tampil dan sempat menunjukkan kebolehannya terutama sepakan bebas di penghujung babak pertama yang hampir menyamakan kedudukan pasca gol Dortmund dari eksekusi penalti Mario Goetze pada menit ke-28.
Untuk Hart, dia berhasil tampil lumayan memikat, clean sheet di 45 menit kedua setelah menggantikan Claudio Bravo. Kiper 31 tahun tersebut sempat membuat beberapa kali penyelamatan penting pada laga yang dihelat di Soldier Field itu.
''Tidak ada yang meragukan kualitas Hart sebagai penjaga gawang maupun yang sudah dilakukannya dalam 10-12 tahun terakhir,'' puji Pep seperti dilansir BBC.
Meski begitu, bukan berarti Hart kembali bersama City saat musim sudah berjalan. Sebab, diturunkannya Hart kemarin lebih kepada kiper utama Ederson Moraes yang masih berlibur usai Piala Dunia.
Sebagaimana diketahui, posisi Hart di tim utama City langsung tergusur sejak Pep jadi pelatih sejak 2016-2017. Dia lantas dipinjamkan ke Torino dan West Ham United dalam dua musim terakhir. Apalagi, Hart masih ada kontrak satu tahun bersama City. Sangat mungkin dia bakal kembali dipinjamkan setelah pramusim selesai.
Namun, andai kembali terusir dari City, eks kiper timnas Inggris itu sudah ada peminat. Ya, Chelsea dikabarkan berminat kepada Hart sebagai pengganti Thibaut Courtois yang hampir deal ke Real Madrid. ''Harga yang hanya EUR 5 juta (sekitar Rp miliar) membuat pelatih baru Chelsea Maurizio Sarri tertarik membawanya ke Chelsea,'' tulis Daily Mail.
Joe Hart belum mendapat jaminan bertahan di Manchester City. Andai terusir, mantan kiper Timnas Inggris itu sudah ditunggu sejumlah klub peminat.
- Manchester City Kembali ke Jalur Kemenangan, Guardiola Puji Savinho
- Leicester vs Manchester City: The Citizens Akhiri Paceklik Kemenangan
- Imbang Lawan Everton, Manchester City Masih Diselimuti Awan Hitam
- Man City Vs Everton: Haaland Gagal Penalti, Penonton Kecewa
- Guardiola Tuntut Erling Haaland Bisa Bermain sebagai Penyerang Kreatif
- Guardiola Pastikan Manchester City tidak Beli Pemain Baru di Bursa Transfer Januari 2025