Tamu Hotel Ditemukan Tewas Tanpa Busana di Kamar Mandi
jpnn.com, PALEMBANG - Teguh Heru Susminto, 58, ditemukan tewas tanpa busana di dalam kamar mandi salah satu hotel di bilangan Jl Jenderal Sudirman, Kamis (17/8), sekitar pukul 08.00 WIB.
Heru yang diduga tewas karena sakit ditemukan tak bernyawa oleh pegawai hotel yang hendak membersihkan kamar tersebut. Saat itu, korban dalam kondisi tanpa busana. Temuan itu langsung dilaporkan ke pihak kepolisian.
Jasad korban lalu dievakuasi ke instalasi pemulasaran jenazah RS Bhayangkara Palembang. Receptionist Hotel Salvator, Titin mengatakan, dia tidak mengetahui kronologis kejadian tewasnya korban. "Saya tidak tahu karena kami baru ganti shift dengan yang sebelumnya," katanya.
Dia juga enggan mengungkap di kamar berapa korban menginap dengan alasan itu rahasia tamu. Dari Kepala SPK Terpadu Polresta Palembang, Ipda Deni diketahui, jasad korban memang ditemukan di kamar mandi dalam kondisi tanpa busana.
Ada dugaan, saat itu korban hendak mandi. "Penyebab pastinya belum diketahui. Jasadnya sudah dibawa ke rumah sakit untuk visum," katanya. Kini, polisi menunggu keluarga korban.
Dari kartu identitasnya, korban tercatat sebagai warga Jl Pinang Raya, Cilandak, Jakarta Selatan. "Untuk tanda-tanda kekerasan, belum ada. Diduga baru meninggal satu hari," pungkas Deni. (wly/ce3)
Teguh Heru Susminto, 58, ditemukan tewas tanpa busana di dalam kamar mandi salah satu hotel di bilangan Jl Jenderal Sudirman, Kamis (17/8), sekitar
Redaktur & Reporter : Budi
- Polda Sumsel & Kejaksaan Berkoordinasi di Kasus Penganiayaan Dokter Koas
- Remaja Tewas di Palembang Ternyata Diracun dengan Potas, Pelakunya Tak Disangka
- Polrestabes Palembang Berhasil Ungkap Kasus Pembunuhan Bermotif Minum Jamu
- Penganiaya Dokter Koas Ternyata Honorer BPJN Sumsel, Statusnya Belum Dipecat
- Remaja 13 Tahun Tewas Diduga Setelah Minum Jamu, Polisi Lakukan Penyelidikan
- Libur Nataru 2025, Penumpang di Bandara SMB II Palembang Diprediksi Naik 5 Persen