Tanah Tinggi Nyaris Tawuran Lagi

Provokasi Diyakini Bermotif Bisnis

Tanah Tinggi Nyaris Tawuran Lagi
Tanah Tinggi Nyaris Tawuran Lagi
JAKARTA- Aksi tawuran antar warga hampir saja kembali terjadi di Tanah Tinggi, Johar Baru, Jakarta Pusat. Sejumlah orang sudah melakukan pelemparan ke arah Jalan Tanah Tinggi IV Gang 10, Minggu (17/7) pagi. Namun, warga gang 10 yang dilempari memilih bertahan dan tidak melawan. Beberapa pemuda berkumpul dan hanya melihat-lihat dari kejauhan.

Aksi yang sempat memancing emosi ini akhirnya tidak sampai menyulut keributan.

Sebelumnya, pada Jumat (15/7) dini hari, sekelompok orang datang memprovokasi aksi tawuran dengan melakukan pelemparan di dua tempat, yaitu ke arah gang 10 dan ke arah gang 12. Mereka juga melakukan penembakan menggunakan kembang api dari arah gang 10 dan kemudian dari arah gang 12. Tujuannya, diduga agar pemuda di gang 10 dan pemuda di gang 12, kembali bentrok.

Untungnya, tawuran kembali bisa dicegah. Sehingga tidak sampai ada aksi tawuran yang mengancam keamanan. Petugas keamanan yang berjaga-jaga di tempat itu juga mendeteksi bahwa provokasi itu dilakukan oleh bukan warga setempat.

JAKARTA- Aksi tawuran antar warga hampir saja kembali terjadi di Tanah Tinggi, Johar Baru, Jakarta Pusat. Sejumlah orang sudah melakukan pelemparan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News