Tanggul Pantai Mutiara Jebol, Perumahan Mewah Diterjang Air Laut
jpnn.com - PLUIT - Kawasan perumahan elite Pantai Mutiara di Jakarta Utara dilanda banjir, Jumat (3/6) pukul 20.30. Penyebabnya adalah jebolnya tanggul pembatas kompleks perumahan dengan pantai.
Kadis PU Tata Air DKI Jakarta Teguh Hendarwan menuturkan, tanggul pembatas jebol akibat pasang air laut yang cukup tinggi. Sementara tanah yang berada di bawah jembatan telah tergerus air laut.
"Saat ini tanggul dan jembatan yang jebol telah mencapai 50 meter. Direncanakan besok(4/6) akan dilakukan sheet pile (pemasangan dinding baja untuk penahan struktur bangunan, red),” tandasnya.
Hingga kini, pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jakarta Utara dan BPBD DKI masih melakukan evakuasi. Akibat jebolnya tanggul itu, Kompleks Regata di Jakarta Utara terendam limpahan air laut. (uya/JPG/ara/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS