Tangis Yasonna Tak Terbendung Kenang Sang Istri
jpnn.com, JAKARTA - Menteri Hukum dan HAM Yasonna H. Laoly mengadakan acara doa bersama mengenang berpulangnya istrinya, Elisye Widya Ketaren, yang meninggal dunia pada 10 Juni 2021.
Saat menyampaikan sambutan, Yasonna tak dapat membendung air matanya karena teringat memori kebersamaan dengan sang istri.
“Saya atas nama keluarga mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya, atas doa, support, sejak istri saya sakit hingga setahun ini. Tidak mudah memang, tapi life must go on,” ungkap Yasonna.
Yasonnya pun mengungkapkan baru meraskan arti kematian ketika hal itu terjadi pasa orang terkasih.
"Seperti yang diungkapkan cucu saya, ditulis di diary akhir tahun, kita baru merasakan arti kematian kalau kematian itu jatuh kepada orang yang kita kasihi,” sambung Yasonna.
Bagi Yasonna, almarhum istrinya adalah pribadi yang sederhana dan sangat peduli dengan keluarga, termasuk masa depan anak-anaknya.
Dia masih ingat bagaimana istrinya berjuang melawan sakitnya selama 51 hari, hingga meninggal dunia.
Dia pun merasa masih melepas kepergian istrinya.
Menteri Hukum dan HAM Yasonna H. Laoly mengadakan acara doa bersama mengenang berpulangnya istrinya, Elisye Widya Ketaren
- Nico Afinta Resmi Jabat Sekretaris Jenderal Kemenkumham
- Kemenkumham Dukung Timnas Indonesia Menuju Piala Dunia 2026 dengan Beri Naturalisasi
- Dukung Target Timnas, Kemenkumham Percepat Naturalisasi Pemain
- Inilah Sosok dan Lembaga Peraih Nawacita Award
- Respons Yasonna Setelah SK Kemenkumham Soal Masa Bakti Pengurus PDIP Digugat
- Pengamat Apresiasi Perbaikan Kualitas Makanan bagi Narapidana di Lapas