Tangkap Bupati Buol, KPK Gelar Operasi Dini Hari
Jumat, 06 Juli 2012 – 09:59 WIB

Tangkap Bupati Buol, KPK Gelar Operasi Dini Hari
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akhirnya berhasil membekuk Bupati Buol, Sulawesi Tengah, Amran Batalipu. Politisi Golkar yang menjadi tersangka suap itu dibekuk di rumahnya, di Jalan Mas Mansyur, Buol.
Juru Bicara KPK, Johan Budi saat dihubungi JPNN Jumat (6/7) pagi mengungkapkan, Amran ditangkap dini hari tadi. "Sekitar jam 03.30 waktu sana (WITA)," kata Johan.
Baca Juga:
Menurutnya, Amran akan segera dibawa ke Jakarta untuk menjalani pemeriksaan. Usai ditangkap, Amran dengan pengawalan ekstraketat langsung dibawa ke Toli-Toli untuk diterbangkan ke Jakarta.
"Informasi dari penyidiknya langsung akan kita bawa ke Jakarta. Termasuk untuk antisipasi hal-hal yang tidak kita inginkan," kata Johan.
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akhirnya berhasil membekuk Bupati Buol, Sulawesi Tengah, Amran Batalipu. Politisi Golkar yang menjadi
BERITA TERKAIT
- 5 Berita Terpopuler: Revisi UU ASN Mengubah Sesuatu, Ada Pasal yang Dipersoalkan, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Ma'aruf Amin Sebut Lebih Baik Kirim Bantuan Ketimbang Evakuasi Warga Gaza ke Indonesia
- Muncul Penolakan Soeharto Sebagai Pahlawan Nasional, Mensos Merespons Begini
- Cak Imin: Tadi Presiden juga Menelepon Saya
- Pernyataan Terbaru Mensos soal Soeharto Pahlawan Nasional
- Sufmi Dasco Ahmad Bicara Soal Isu Matahari Kembar, Begini Kalimatnya