Tangkubanperahu Meletus

Tangkubanperahu Meletus
Tangkubanperahu Meletus
LEMBANG - Pascaditetapkan status waspada sejak Kamis (21/2) oleh Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG), Gunung Tangkubanperahu terus menunjukkan aktifitasnya.

Hal ini dibuktikan dengan terjadinya letusan namun dalam skala kecil. Namun pos pemantauan masih memberlakukan status waspada level 2 pada gunung yang terletak antara Kabupaten Bandung Barat dan Kabupaten Subang itu.

Pos pengamatan Gunung Tangkubanperahu mencatat ada letusan sebanyak  5 kali dalam dua hari terakhir ini, sehingga aktivitas pengunjung dan pedagang harus dihentikan hingga waktu yang belum ditentukan dan menunggu status gunung menjadi normal kembali.

Kepala Seksi Kesiapsiagaan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD)  Kabupaten Bandung Barat (KBB),  Moch Faqih membenarkan peningkatan aktivitas itu, dibuktikan dengan  letusan permukaan (freatik) yang terakhir terjadi pada Selasa, (6/3), pukul 05.59 WIB.

LEMBANG - Pascaditetapkan status waspada sejak Kamis (21/2) oleh Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG), Gunung Tangkubanperahu terus

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News