Tango Sertakan Tevez ke Copa America
Senin, 27 Juni 2011 – 14:18 WIB
Kemarin adalah batas terakhir pendaftaran skuad Copa America. Setiap kontestan meregistrasikan maksimal 23 pemain dengan tiga di antaranya harus berposisi sebagai kiper.
Di Copa America, Argentina tergabung di grup A bersama Bolivia, Kolombia, dan Kosta Rika. Lawan perdana Tim Tango adalah Bolivia di La Plata Jumat nanti (1/7). Sebagai tuan rumah, Tim Tango tentu saja difavoritkan merebut gelar ke-15 sekaligus mengakhiri paceklik trofi sejak 1993.
Dalam dua edisi Copa America sebelumnya, Argentina selalu gagal menjadi yang terbaik sekalipun menembus final. Keduanya sama-sama takluk dari musuh bebuyutannya, Brazil. Setelah kalah adu penalti 2-4 pada edisi 2004 di Peru, Argentina diperdaya 0-3 empat tahun lalu di Venezuela. (dns/ito/jpnn)
Skuad Argentina
Kiper: Sergio Romero (AZ Alkmaar), Mariano Andujar (Catania), Juan Pablo Carrizo (River Plate)
BUENOS AIRES - Keinginan Carlos Tevez menjadi bagian skuad Argentina di Copa America 2011 terpenuhi. Itu setelah pelatih Argentina Sergio Batista
BERITA TERKAIT
- Sejumlah Pilar Persib Absen, Bojan Hodak Beri Tantangan kepada Pemain Cadangan
- Ekspektasi Tinggi Bojan Hodak Terhadap Gervane Kastaneer, Ini Alasannya
- PSBS Vs Persib Bandung: Bojan Hodak Bilang Ini Berat
- Frederic Fugen Bawa Indonesia Mencetak Sejarah Baru di Olahraga Dirgantara Dunia
- Patrick Kluivert Dijadwalkan Tiba di Indonesia Hari Ini
- El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Final Piala Super Spanyol, Martinez Sangat Bersemangat