Tanjung Balai Rusuh, Gubernur Kalbar Keluarkan Instruksi

jpnn.com - SINGKAWANG - Gubernur Kalimantan Barat Cornelis mengatakan, warga Kalbar tidak terprovokasi dengan kejadian di Tanjung Balai, Sumatera Utara. Apalagi merusak keharmonisan serta keamanan di wilayah Kalbar.
“Masing-masing kita harus menjaga. Jangan sampai terpancing. Semuanya harus menanahan diri,” tegas Cornelis di kantornya, Senin (1/8) kemarin.
Dia menambahkan, negara sudah memiliki lembaga untuk menyelesaikan suatu persoalan. Selain itu, tokoh masyarakat, agama, adat serta pemuda juga harus ikut menyelesaikan masalah dengan cara yang baik dan benar.
“Jangan menurutkan hati panas. Pegiat media sosial juga harus mengerem, jangan berlebihan,” ujar Cornelis.
Dandim 1202/Singkawang Letkol Czi Darody Agus juga mengimbau masyarakat Kota Singkawang untuk tidak terprovokasi kejadian di Tanjung Balai.
“Kepada pihak yang menjadi korban, hingga terjadinya pembakaran Vihara, semoga tidak meluas ke daerah lainnya. Segera selesaikan masalah, supaya suasana kembali kondusif,” ujar Agus.
Agus mengatakan, toleransi antarumat beragama di Singkawang sudah berjalan dengan baik. Kondisi kota yang dijuluki Kota Amoy selalu aman dan kondusif. “Bahkan sampai sekarang pun Singkawang masih tetap kondusif,” katanya. (fie/hen/jos/jpnn)
SINGKAWANG - Gubernur Kalimantan Barat Cornelis mengatakan, warga Kalbar tidak terprovokasi dengan kejadian di Tanjung Balai, Sumatera Utara. Apalagi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Hidayat Arsani Ingin Anggaran Mobil Dinas Gubernur Babel Dialihkan Beli Ambulans
- 2 Kasus Kecelakaan Truk di Cianjur, Lokasi Berdekatan, 1 Tewas
- KPK Lakukan OTT di Kabupaten Ogan Komering Ulu, Kapolres Bilang Begini
- Rusunawa Green Jagakarsa Untuk Masyarakat Berpenghasilan Rendah
- Jalan Lintas Musi Rawas-Musi Banyuasin Longsor, Kendaraan Besar Dialihkan ke Simpang Semambang
- 3 Hari Dicari, Siswi SD yang Tenggelam di Sungai Komering Ditemukan Tak Bernyawa