Tanjung Lesung Ditarget 1 Juta Wisman di 2019
Hal ini menurut Ida sangat penting, karena sebagai objek wisata yang menyuguhkan objek wisata bahari, tanjung lesung harus bisa memberikan akses yang mudah kepada para wisatawan yang biasa melakukan perjalanan wisata melalui jalur laut. Karena hal tersebut hubungannya akan sangat erat dengan event-event internasional yang akan berlangsung di Tanjung Lesung.
"Terus pelabuhan pariwisata, jadi kapal dengan bendera asing seperti yacht bisa langsung bersandar di tanjung lesung. Kalau sudah begitu nantinya akan sangat berdampak sangat signifikan dengan wisatawan asing yang masuk," ujar Ida.
"Tapi nanti pelabuhan tanjung lesung ini khusus untuk masuknya wisatawan. Sedangkan untuk cargo dan barang-barang yang masuk nantinya lewat pelabuhan pandeglang. Jadi pelabuhan tanjung lesung menjadi pelabuhan khusus pariwisata," imbuhnya.
"KEK Tanjung lesung ini kan utamanya wisata bahari, jadi kalau kapal berbendera asing bisa masuk kita bisa bikin event-event sailing skala internasional jauh lebih sering. Saat ini kan masih Australia yang jadi kiblat event sailing, tapi kalau kita pelabuhan itu bisa jadi nanti kita bisa saja seperti Australia," tambahnya lagi.
Tidak berhenti sampai disitu, Ida juga mengungkapkan kalau pihaknya juga berencana untuk kembali mengaktifkan jalur transportasi kereta api. Dengan jalur kereta yang sudah ada saat ini, menurutnya akan sangat mubazir bila sarana tersebut tidak dimanfaatkan secara maksimal untuk mendukung pertumbuhan pariwisata.
"Selain itu kami juga akan mengaktifkan lagi akses kereta api. Karena kan jalurnya sudah ada, jadi kita berencana untuk mengaktifkan kembali jalur kereta api ini. Karena ini kalau aktif kan bisa jadi sarana pendukung untuk akses ke titik-titik utama di tanjung lesung,"
"Yang jelas semua ini terus kami kebut untuk bisa memenuhi target 1 juta wisatawan mancanegara di tahun 2019,"
Sebelumnya, dalam perjalanannya ke Korea Selatan, Menteri Parwisata Arief Yahya juga berhasil meyakinkan salah satu perusahaan raksasa Korea untuk berinvestasi di Tanjung Lesung. Tidak tanggung-tanggung, dana sebesar Rp. 6,5 triliun pun dikucurkan untuk membangun sejumlah sarana pendukung di wilayah wisata Tanjung Lesung.(ray/jpnn)
BANTEN - Anda warga Banten? Tidak lama lagi Banten akan menjadi salaj satu favourite wisata bahari kelas dunia yang tidak terlalu jauh dari ibu kota
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 4 Santri Meninggal Tertimpa Tembok Ambruk di Pesantren Sukabumi
- Polda Sumsel Berikan Makan Siang Gratis kepada Siswa SDN 036 Palembang
- BPTD Jabar Sidak Pul Bus Pariwisata Menjelang Nataru, Antisipasi Kendaraan Bodong
- Bersama Masyarakat, Polres Rohul Deklarasi Kampung Bebas Narkoba di Desa Puo Raya
- BPTD: 1.000-an Bus Pariwisata di Jawa Barat Tidak Laik Jalan
- Jadi Muncikari di Rohul, 3 Orang Perempuan Ditangkap Polisi