Tank Kostrad Celaka di Kali Bogowonto saat Angkut Anak PAUD
jpnn.com, PURWOREJO - Tank milik TNI AD yang sedang mengangkut rombongan murid pendidikan anak usia dini (PAUD) mengalami kecelakaan di Sungai Bogowonto, Purworejo, Jawa Tengah, Sabtu (10/3). Akibatnya, dua orang meninggal dunia dalam insiden itu.
Pandam IV Diponegoro Mayjen TNI Wuryanto mengatakan, tank pengangkut personel jenis M113 yang celaka itu milik Komando Strategis TNI Angkatan Darat (Kostrad). "Tank itu punya Batalion 412 Kostrad," kata Wuryanto.
Namun, Wuryanto enggan menjelaskan lebih rinci soal peristiwa nahas itu. "Yang berhak menyampaikan ini Kapen (kepala penerangan ,red) Kostrad," tuturnya.
Berdasar informasi yang beredar di media sosial, insiden itu terjadi sekitar pukul 10.05 WIB. Tank tersebut tergelincir di Sungai Bogowonto saat mengangkut anak-anak PAUD Ananda Kelurahan Sindurjan, Kabupaten Purworejo yang mengikuti outbond.
Ada tiga tank yang terlibat dalam kegiatan itu. Awalnya, tank pertama yang mengangkut anak-anak peserta outbound berhasil melewati Sungai Bogowonto.
Namun, tank kedua yang juga mengangkut peserta outbound tergelincir. Akibatnya, tank tenggelam.(tan/jpnn)
Tank milik TNI AD yang sedang mengangkut rombongan anak-anak pendidikan usia dini (PAUD) mengalami kecelakaan di Sungai Bogowonto, Purworejo, Jawa Tengah.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Wakil Komandan Kormar Tinjau Tank Transporter untuk Korps Marinir TNI AL
- Militer Ukraina Keluhkan Performa Tank Andalan Amerika di Medan Tempur
- Mempertajam Insting Bertempur Prajurit, Yonif 433 Kostrad Gelar Latihan Tempur dan Menembak
- 57 Prajurit dari Yonif 754 Pemukul Cepat Lintas Medan Bergerak ke Markas KKB
- 450 Prajurit Yonif Raider 509 Memperkuat Pengamanan Perbatasan RI - PNG
- Kejurnas Kasau Cup Terjun Payung Free Fall 2023, Prajurit Kostrad Pecahkan Rekor Nasional